TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Eropa Terakhir yang Menjuarai Indonesia Open Tiap Sektor

Ada sektor yang belum pecah telur, nih!

Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (bwfbadminton.com)

Sumber rujukan :
1. https://bwfworldtour.bwfbadminton.com/tournament/4712/kapal-api-group-indonesia-open-2023/results/draw/ms


2. https://bwf.tournamentsoftware.com/sport/tournament/draw?id=C98C5B04-7328-46CB-8927-F8CAB216903A&draw=3

https://bwfworldtour.bwfbadminton.com/tournament/4712/kapal-api-group-indonesia-open-2023/results/draw/ws


3. https://bwf.tournamentsoftware.com/sport/winners.aspx?id=67c784a1-f0ac-4f0c-968a-0f101dd933a1


4. https://bwfbadminton.com/tournament/957/bca-indonesian-open


5. 

https://bwfworldtour.bwfbadminton.com/tournament/4712/kapal-api-group-indonesia-open-2023/results/draw/md

https://bwfbadminton.com/results/2658/bca-indonesia-open



Turnamen Indonesia Open setiap tahunnya selalu dihadiri oleh para pemain top dunia, termasuk dari Eropa. Meski telah sering mengirimkan wakil terbaiknya ke ajang Indonesia Open, wakil dari Eropa masih cukup kesulitan untuk bersaing dengan wakil dari Asia di turnamen BWF Super 1000 ini. 

Dalam beberapa tahun terakhir, hanya sektor tunggal putra yang berhasil menunjukkan prestasi signifikan pada ajang ini. Sementara itu, sektor lainnya masih menghadapi kesulitan melawan dominasi dari pemain-pemain Asia. Berikut adalah pemain bulu tangkis Eropa yang berhasil menjadi juara hingga Indonesia Open 2023.

Baca Juga: 9 Perubahan Peringkat Tunggal Putra Dunia setelah Indonesia Open 2023

1. Tunggal putra: Viktor Axelsen (Indonesia Open 2023)

Viktor Axelsen (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Viktor Axelsen berhasil menjadi juara di Indonesia Open 2023 dari sektor tunggal putra. Ia menjadi satu-satunya wakil Eropa yang berhasil menyegel gelar juara di Indonesia Open 2023. Bahkan, ia berhasil menorehkan catatan hattrick juara dalam ajang tersebut setelah sebelumnya ia juga pernah meraih juara di Indonesia Open tahun 2021 dan tahun 2022. Pada partai final, Axelsen mengalahkan wakil tuan rumah, Anthony Sinisuka Ginting, dua set langsung dengan skor 21-14 dan 21-13 dalam waktu 47 menit.

2. Tunggal putri: Camilla Martin (Indonesia Open 2000)

Camilla Martin (bwfbadminton.com)

Camilla Martin merupakan tunggal putri asal Denmark yang menjadi juara di Indonesia Open 2000. Pada babak final , ia berhasil menaklukkan tunggal putri dari China, Chen Wang. Ia menang dalam dua set langsung dengan skor 11-9 dan 11-4. 

Kemenangan ini bukan hanya membawa gelar juara untuk Camilla, tetapi juga menandai gelar Indonesia Open terakhir yang berhasil diraih tunggal putri dari Eropa. Hingga saat ini, belum ada lagi tunggal putri dari Eropa yang mampu menjuarai turnamen prestisius ini. Terbaru, pada Indonesia Open 2023, para pemain tunggal putri Eropa hanya mampu meraih posisi runner-up yang dicapai oleh Carolina Marin asal Spanyol.

3. Ganda putri: Helene Kirkegaard/Rikke Olsen (Indonesia Open 1999)

Helene Kirkegaard/Rikke Olsen (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Helene Kirkegaard/Rikke Olsen dari Denmark berhasil meraih gelar juara pada ajang Indonesia Open 1999 dari sektor ganda putri. Kala itu, hanya ada tiga negara yang mengirimkan wakilnya di sektor ganda putri dalam ajang ini, yaitu Denmark, Italia, dan Indonesia. Pasangan asal Denmark ini keluar sebagai juara Indonesia Open setelah berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Deyana Lomban/Eliza Nathanael dalam partai final. Pada pertandingan tersebut, Helene/Rikke berhasil mengalahkan Deyana/Eliza dalam dua set langsung dengan skor 15-12 dan 15-7.

4. Ganda campuran: Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Indonesia Open 2014)

Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (bwfbadminton.com)

Gelar Indonesia Open 2014 sektor ganda campuran berhasil diraih oleh pasangan dari Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen. Mereka keluar sebagai juara setelah mengalahkan pasangan China, Xu Chen/Ma Jin, pada babak final. Pasangan Denmark itu berhasil menaklukkan Xu Chen/Ma Jin, dalam pertarungan tiga gim dengan skor 18-21, 21-16, dan 21-14 pada duel yang berlangsung lebih dari 1 jam.

Baca Juga: 6 Ganda Putri Dunia Naik Peringkat BWF usai Indonesia Open 2023

Verified Writer

Darul Haulana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya