TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anthony Ginting dan Rehan/Lisa Kompak Juara Hylo Open 2022

Indonesia kunci dua gelar juara dari Hylo Open 2022

Anthony Sinisuka Ginting di Denmark Open 2022 (Twitter.com/INABadminton)

Jakarta, IDN Times - Indonesia berhasil menggondol dua gelar juara dari Hylo Open 2022. Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra) dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) memenangkan laga final yang berlangsung di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman pada Senin (7/11/2022) dini hari WIB.

Gelar ini jadi gelar juara BWF Tour pertama untuk Rehan/Lisa di sepanjang 2022 dan menjadi yang kedua buat Ginting.

Baca Juga: Rekap Hylo Open: Rehan/Lisa dan Anthony Ginting Tembus Final

1. Rehan/Lisa taklukkan wakil China

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (instagram.com/badminton.ina)

Rehan/Lisa yang tampil impresif sepanjang turnamen, berhasil mengalahkan ganda campuran China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.  Pada pertemuan perdananya melawan Feng/Huang, Rehan/Lisa menang dua game langsung, 21-17, 21-15.

Game pertama berlangsung ketat. Rehan/Lisa mampu mengimbangi permainan pasangan baru China tersebut hingga mengamankan keunggulan. Di game kedua, Rehan/Lisa konsisten mempimpin tempo pertandingan dan dengan mudah mendominasi laga hingga mengunci kemenangan.

2. Ginting kalahkan Chou Tien Chen

Anthony Sinisuka Ginting di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 (dok. PP PBSI)

Final tunggal putra Hylo Open 2022 mempertemukan unggulan kelima asal Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, kontra jagoan Taiwan, Chou Tien Chen.

Laga berlangsung panas dan dramatis. Sempat tertinggal, comeback epik Anthony Ginting di game ketiga membawa Ginting mengunci gelar usai memastikan kemenangan 18-21, 21-11, 24-22 atas Chou Tien Chen.

Memang dramatis, karena Ginting sempat tertinggal 16-20 di game ketiga. Belum menyerah, Ginting mengejar dan paksa Chou Tien Chen bermain lebih lama usai meraih deuce 20-20. Ginting meminimalisir kesalahan dan mengunci kemenangan dengan skor 24-22.

Laga ini memastikan Ginting mencatat keunggulan head to head 8-6 kontra Chou Tien Chen.

Baca Juga: Luar Biasa, Rehan/Lisa Tembus Final Hylo Open 2022

Baca Juga: Perjalanan Anthony Sinisuka Ginting Menuju Final Hylo Open 2022

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya