TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Juventus Pikirkan Opsi Jual Cristiano Ronaldo Musim Depan?

Berapa harga yang akan dipatok untuk sang mega bintang?

goal.com

Jakarta, IDN Times - Juventus diisukan akan melepas Cristiano Ronaldo di akhir musim ini. Walau masih memiliki sisa kontrak hingga Juni 2022, CR7 dijadikan opsi Si Nyonya Tua untuk menyeimbangkan neraca keuangan. 

Dilansir Daily Mail, Juventus mempertimbangkan langkah tersebut sebagai bentuk dampak krisis yang terjadi di tengah pandemik COVID-19.

Baca Juga: 10 Pemain Serie A dengan Gaji Tertinggi di Musim Ini, Ronaldo Teratas!

1. Bayaran Ronaldo lima kali lipat dibanding rekan setimnya

twitter/championsleague

Pemain berusia 35 tahun ini diketahui memiliki penghasilan £28 juta atau Rp 522 miliar setahun. Angka ini disebut-sebut lima kali lipat lebih banyak di bandingkan rekan setimnya di Juventus.

Bergabung di seri A, raksasa Italia tak keberatan menjual bintang Portugal tersebut ketimbang memintanya memperpanjang kontrak pada 2022 mendatang.

Sebelum bergabung dengan Juventus, Ronaldo diketahui lama mengabdi bersama Real Madrid dan menjadi bintang LaLiga. Bersama El Real dia meraih prestasi tertinggi dengan mempersembahkan berbagai gelar untuk publik Bernabeu.

2. Ronaldo disingkirkan karena egois?

ad.nl

Ronaldo belum benar-benar merengkuh momen terbaiknya selama di Juventus. Setelah sempat terkonfirmasi positif COVID-19, Ronaldo diisukan terlibat kontroversi, karena dianggap pemain yang sangat egois.

Menurut laporan Sport, Pelatih Juventus Andrea Pirlo bahkan sempat mengkritikpara pemain depan Juventus. Dia mengeluh kepada Fabi Capello terkait para pemain depan, termasuk Ronaldo yang tampil egois dalam kemenangan di match day ketiga fase penyisihan Grup  G Liga Champions 2020/2021 melawan Ferencvaros pekan lalu.

"Saya banyak berbicara dengan pemain saya, tetapi mereka membuat pilihan saat berada di lapangan. Mereka sebetulnya bisa mengurangi keegoisannya dan membunuh pertandingan lebih awal," kata Pirlo dalam wawancara dengan Sky Sports Italia yang dikutip Daily Mail pada Selasa (10/11/2020).

Baca Juga: 5 Rivalitas Paling Terkenal di Sepak Bola, Ada Messi vs Ronaldo 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya