TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menpora Berharap Eko Yuli Bisa Turun Lagi di Olimpiade 2024

Eko Yuli bawa pulang medali perak dari #OlimpiadeTokyo2020

Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan raih medali perak di Olimpiade Tokyo 2020 (Dok.NOC Indonesia)

Jakarta, IDN Times - Lifter senior Indonesia, Eko Yuli Irawan, berhasil mempersembahkan medali perak Olimpiade Tokyo 2020 untuk Indonesia.

Berlaga di cabang olahraga angkat besi kelas 61kg pada Minggu (25/7/2021), Eko Yuli gagal membawa pulang medali emas usai kalah dari wakil Tiongkok, Li Fabin.

Kesuksesan Eko Yuli merebut medali perak langsung mendapat apresiasi dari Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali. Bahkan Menpora optimistis Eko Yuli bisa mengikuti Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: [BREAKING] Eko Yuli Sumbang Medali Perak di Olimpiade Tokyo!

1. Menpora sempat singgung soal kemungkinan Eko Yuli di Olimpiade Paris 2024

Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan raih medali perak di Olimpiade Tokyo 2020 (Dok.NOC Indonesia)

Usai mengucapkan selamat atas capaiannya di Olimpiade Tokyo 2020, Menpora Zainudin sempat menyinggung mengenai kemungkinan Eko untuk sekali lagi turun dalam ajang Olimpiade di Paris pada 2024 mendatang.

"Semangat terus. Mudah-mudahan Paris masih bisa ya?" tanya Menpora kepada Eko Yuli lewat video call yang didokumentasikan NOC Indonesia.

"Mudah-mudahan. Sambil membimbing yang junior lagi pak," ujar Eko Yuli menjawab pertanyaan Menpora.

2. Perolehan medali Olimpiade Eko Yuli hingga saat ini

Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan raih medali perak di Olimpiade Tokyo 2020 (Dok.NOC Indonesia)

Medali perak #OlimpiadeTokyo2020 ini menambah koleksi medali Olimpiade Eko. Empat kali mengikuti Olimpiade, empat kali Eko membawa pulang medali untuk Merah-Putih.

Eko meraih medali di Olimpiade Beijing 2008 (perunggu), Olimpiade London 2012 (perunggu), Olimpiade Rio de Janeiro 2016 (perak), dan #OlimpiadeTokyo2020 (perak).

Di usianya yang ke-32 tahun dan akan menginjang 35 tahun pada 2024 mendatang, Olimpiade Paris 2024 terbilang jadi kans terakhir Eko Yuli bawa lengkapi raihan medali Olimpiadenya dengan membawa pulang medali emas Olimpiade.

Baca Juga: 3 Fakta Eko Yuli, Lifter yang Rajin Sumbang Medali di Olimpiade

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya