TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Praveen/Melati Juarai PBSI Home Tournament Ganda Campuran

Praveen/Melati tak beri kesempatan Akbar/Winny melawan

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dalam Mola TV PBSI Home Tournament (Dok. PBSI)

Jakarta, IDN Times - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi jawara di ajang Mola TV PBSI Home Tournament usai menaklukkan pasangan yang disebut "kuda hitam", Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow dalam dua set langsung dengan skor 21-9, 21-17 pada laga yang berlangsung di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/7/2020).

Kemenangan dalam dua set langsung ini seolah mempertegas pasangan Praveen/Melati layak mendapat status pasangan ganda campuran terbaik Indonesia saat ini. Keduanya kini menempati peringkat kelima dunia.

Baca Juga: Taklukan Rinov/Pitha, Adnan/Mychelle Juara Tiga PBSI Home Tournament

1. Praveen/Melati jauh mendominasi di set pertama

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dalam Mola TV PBSI Home Tournament (Dok. IDN Times)

Praveen/Melati bermain sangat mendominasi sejak set pertama dimainkan. Tampil garang, serangan-serangan Praveen/Melati tak mampu dibendung Akbar/Winny. Interval pertama diamankan Praveen/Melati dengan skor 11-5.

Terus menyerang pertahanan Akbar/Winny, Praveen/Melati menyentuh game point dengan skor 20-8. Tertahan satu angka, mudah saja Praveen/Melati menyudahi set pertama dengan skor 21-9.

2. Akbar/Winny coba melawan di set kedua, Praveen/Melati tetap menang dua set

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dalam Mola TV PBSI Home Tournament (Dok. IDN Times)

Menjalani set kedua, Akbar/Winny tampak berupaya kelaur dari ketakutan mereka melawan pasangan nomor satu Indonesia, Praveen/Melati. Berupaya menyerang, di awal set kedua, Akbar/Winny yang di turnamen ini menjadi kuda hitam, berhasil menahan imbang sang unggulan dengan skor 7-7.

Praveen/Melati mengamankan interval dengan skor 11-7. Setelahnya, Akbar/Winny kembali berupaya menyamakan kedudukan hingga selisih poin 14-13.

Ketika Praveen/Melati mencapai match point di skor 20-16, Akbar berupaya terus melakukan serangan-serangan hingga mencuri satu poin dengan pukulan Melati yang dinyatakan out hingga skor menjadi 20-17.

Ketika Akbar/Winny kembali berupaya menyerang, pasangan Praveen/Melati justru memastikan kemenangannya di turnamen ini setelah pukulan Akbar dinyatakan out dan pertandingan berakhir dengan skor 21-17.

Baca Juga: Final PBSI Home Tournament Pertemukan Praveen/Melati dan "Kuda Hitam"

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya