TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kembang-kempis Performa Morbidelli di Catalunya

Dari pembuka di Qatar, sampai MotoGP Catalunya

Franco Morbidelli pada GP Spanyol (motogp.com)

Jakarta, IDN Times - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, menunjukkan performa tidak stabil di sirkuit MotoGP Catalunya. Motor Yamaha YZR-M1 Spek-A keluaran 2019 yang dikendarainya cukup menjelaskan alasan posisi buncitnya di sirkuit.

Selama pre-test MotoGP Catalunya, performa runner up tahun lalu ini cukup diandalkan. Sayangnya, awal yang buruk dari posisi kelima di grid menempatkannya di posisi kesembilan. 

Baca Juga: Menghilangnya Taji Pembalap Italia di MotoGP 2021

1. Motor keluaran 2019

motogp.com

Kemunduran Morbidelli bukan semata-mata hasil dari cedera lututnya. Motor yang digunakannya, Yamaha YZR-M1 Spek-A, semakin tergerus kemajuan motor-motor lain di sirkuit yang sama.

Motor Franco Morbidelli, Yamaha M1, sudah menjalani berbagai perbaikan,. Tetap saja, spek motor ini tertinggal 2 tahun dan sulit menandingi kecepatan motor lawan-lawannya.

Baca Juga: Valentino Rossi Sesali Hasil Negatif di MotoGP Seri Catalunya

2. Mengaku tidak diprioritaskan Yamaha

Ilustrasi MotoGP (motogp.com).

Sejak musim pembuka di Qatar, Morbidelli dengan terbuka menyatakan kekhawatirannya. Dia mengakui rekan timnnya seperti Fabio Quartararo, Maverick Viñales, dan Valentino Rossi lebih diprioritaskan oleh Yamaha.

"Aku bukan prioritas utama Yamaha saat ini," kata pembalap Italia ini.

Kualitas mesin motor mantan juara dunia Moto2 ini sama dengan rookies Enea Bastianini dengan Esponsorama Racing-nya dan Luca Marini yang mengendarai SKY VR46 Esponsorama.

Baca Juga: Inovasi Marquez Demi Akhiri Kesialan di MotoGP

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya