TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Update Peringkat BWF Ganda Putra Dunia usai Asian Games 2022

Fajar/Rian turun takhta!

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (instagram.com/satwik_rankireddy)

BWF kembali merilis peringkat pebulu tangkis dunia pada Selasa (10/10/2023). Banyak perubahan terjadi usai gelaran Asian Games 2022 yang berlangsung dua pekan lalu, khususnya di sektor ganda putra.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dipastikan turun ke posisi dua minggu ini. Ganda putra terbaik Indonesia ini digantikan oleh pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, yang sukses meraih medali emas di Asian Games 2022. Tak hanya kedua ganda putra tersebut, berikut update lengkap peringkat BWF di sektor ganda putra usai gelaran Asian Games 2022.

1. Sukses meraih emas, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty naik dua peringkat dan menjadi ganda putra terbaik dunia saat ini

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (instagram.com/satwik_rankireddy)

2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang merupakan ganda putra terbaik Indonesia harus turun ke peringkat dua setelah gagal meraih medali

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (pbsi.id)

3. Kalah di babak kedua Asian Games 2022, ganda putra China, Liang Wei Keng/Wang Chang, juga harus turun satu peringkat ke posisi tiga dunia

Liang Wei Keng/Wang Chang (bwfbadminton.com)

Baca Juga: 10 Potret Chirag Shetty, Ganda Putra India dengan Servis Goyang-Goyang

4. Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, yang sukses meraih medali perunggu dipastikan naik satu peringkat ke posisi empat dunia

Aaron Chia/Soh Wooi Yik (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

5. Keok di babak kedua, Seo Seung Jae/Kang Min Hyuk yang merupakan ganda putra terbaik Korea harus turun satu peringkat ke posisi 5 dunia

Seo Seung Jae/Kang Min Hyuk (instagram.com/seungjae_seo)

6. Raih medali perunggu untuk Taiwan di sektor ganda putra, Lee Yang/Wang Chi Lin menempati posisi 11 dunia BWF dengan naik satu peringkat

Lee Yang/Wang Chi-Lin (bwfbadminton.com)

7. Gagal persembahkan medali untuk Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin turun satu peringkat ke posisi 12 dunia

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (pbsi.id)

8. Ganda putra Korea, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho yang berhasil meraih medali perak naik dua peringkat ke posisi 13 dunia BWF

Choi Sol Gyu/Kim Won Ho (twitter.com/BadmintonTalk)

Baca Juga: 9 Perubahan Peringkat Tunggal Putra setelah Asian Games 2022

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya