Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018

Pasangan Zheng/Huang jadi favorit juara

Seperti di sektor ganda putri yang memfavoritkan pasangan Jepang untuk menjadi juara, maka di sektor ganda campuran, privilese tersebut menjadi milik pasangan Tiongkok yang menjadi unggulan pertama, Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Namun, bukan berarti pasangan lain juga tidak bisa memberikan perlawanan.

1. Zheng Siwei/Huang Yaqiong

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan peringkat satu dunia dan peringkat satu Race to Guangzhou ini sudah mengantongi 7 gelar dari 11 turnamen BWF World Tour yang mereka ikuti, yakni Indonesia Masters Super 500, Malaysia Open Super 750, Japan Open Super 750, China Open Super 1000, Denmark Open Super 750, French Open Super 750, serta Fuzhou China Open Super 750. Selain ketujuh gelar tersebut, Zheng/Huang juga meraih gelar Juara Dunia serta medali emas Asian Games 2018.

2. Yuta Watanabe/Arisa Higashino

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan Jepang juara All England ini merupakan satu dari lima pasangan ganda campuran yang berhasil mengalahkan Zheng/Huang tahun ini. Selain menjadi juara di Birmingham, dari 14 turnamen, Watanabe/Higashino juga menjadi juara di Hong Kong Open Super 500. Watanabe juga menjadi satu-satunya pemain yang berhasil lolos ke Guangzhou di dua sektor, yakni di ganda putra (bersama Hiroyuki Endo) serta di ganda campuran (bersama Arisa Higashino).

3. Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan Thailand peringkat 7 dunia ini sempat dibongkar-pasang karena cedera yang dialami Taerattanachai. Namun, sejak dipasangkan kembali, keduanya secara perlahan berhasil masuk 10 besar lagi. Dari 14 turnamen yang diikuti, Bass/Popor (sapaan akrab keduanya) belum meraih satu pun gelar. Prestasi terbaik keduanya adalah saat berhasil menjadi runner up di Denmark Open Super 750.

4. Chan Peng Soon/Goh Liu Ying

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan Malaysia peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 ini juga merupakan satu dari lima pasangan yang berhasil mengalahkan Zheng/Huang tahun ini. Sama seperti pasangan Thailand, pasangan ini sempat dibongkar-pasang karena cedera yang dialami Goh. Sejak dipasangkan kembali tahun ini, keduanya berhasil menjadi juara di Thailand Masters Super 300 serta US Open Super 300 dari keikutsertaan di 16 turnamen.

Baca Juga: Draw BWF World Tour Finals Diumumkan, Minions Berada di Grup Neraka

5. Wang Yilyu/Huang Dongping

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Wang Yilyu/Huang Dongping merupakan pasangan peringkat 2 dunia. Dari 14 turnamen yang mereka ikuti, keduanya harus selalu puas menjadi runner up di 4 turnamen, yakni di Malaysia Open Super 750, Japan Open Super 750, Fuzhou China Open Super 750, serta Hong Kong Open Super 500. Namun, di Kejuaraan Asia, keduanya berhasil meraih medali emas. Selain itu, Wang/Huang juga berhasil meraih medali perak Kejuaraan Dunia serta medali perunggu Asian Games.

6. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda campuran. Pasangan peringkat 12 dunia ini ikut serta dalam 17 turnamen dan berhasil meraih satu gelar, yakni di Thailand Open Super 500. Gelar tersebut merupakan gelar pertama bagi keduanya sebagai pasangan sejak dipasangkan pada akhir tahun 2017 lalu.

7. Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Pasangan kedua Malaysia yang lolos ke Guangzhou ini bertanding di 15 turnamen dan berhasil meraih 2 gelar juara, yakni di German Open Super 300 serta di Singapore Open Super 500 dengan mengalahkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di babak final.

8. Marcus Ellis/Lauren Smith

Ini Lho 8 Ganda Campuran yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018bwfbadminton.com

Sama seperti beberapa pemain/pasangan lain, pasangan pebulu tangkis asal Inggris ini baru memastikan diri lolos ke BWF World Tour Finals saat minggu terakhir pengumpulan poin Race to Guangzhou. Ellis/Smith harus minimal mencapai babak semifinal di Scottish Open Super 100 (yang dilaksanakan pada pekan yang sama dengan Syed Modi Open Super 300) untuk dapat melewati jumlah poin Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet yang berada di posisi 8.

Pasangan Inggris ini berhasil menjadi juara di Skotlandia dan memastikan diri lolos ke Guangzhou. Selain gelar tersebut, dari keikutsertaan mereka di 14 turnamen, keduanya juga berhasil meraih gelar di Canada Open Super 100, Dutch Open Super 300, serta Saarlorlux Open Super 100.

Baca Juga: Profil Lengkap 8 Ganda Putri yang Lolos ke BWF World Tour Finals 2018

Ari Cipta Gunawan Photo Verified Writer Ari Cipta Gunawan

Moviegoer, Reader, Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya