6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris Paul

Golden State Warriors yang terbaru

Chris Paul adalah pemain yang kerap dianggap salah satu point guard terhebat yang masih aktif di NBA saat ini. Dia dikenal dengan kemampuannya dalam mengatur ritme permainan tim. Selain itu, Paul juga memiliki tembakan mid-range yang sangat jitu meski kini sudah berusia 38 tahun.

Dengan segala kemampuannya, tak ayal ada beberapa tim NBA yang pernah menggunakan jasa Chris Paul. Sejauh ini, sudah ada sedikitnya enam tim berbeda di NBA yang diperkuat Paul. Golden State Warriors menjadi yang terbaru setelah memboyong Paul pada 24 Juni 2023.

Termasuk Golden State Warriors, inilah enam tim NBA yang pernah dibela oleh Chris Paul.

1. New Orleans Hornets menjadi awal mula karier Chris Paul di NBA

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (nba.com)

Chris Paul memulai karier profesionalnya sebagai seorang pemain NBA dengan memperkuat New Orleans Hornets. Pemain yang dikenal sebagai salah satu point guard  terbaik di NBA ini dipilih di urutan keempat pada NBA Draft 2005 oleh Hornets. Sebagai pemain urutan atas, Paul membuktikan bahwa Hornets tidak salah telah memilihnya.

Paul langsung tancap gas dengan tampil apik pada musim perdananya bersama New Orleans Hornets. Bahkan, dia berhasil terpilih NBA Rookie of the Year 2006. Hal itu membuat pemain dengan julukan CP3 ini otomatis juga terpilih NBA All-Rookie First Team. Paul konsisten tampil apik selama 6 tahun pengabdiannya di Hornets (2005--2011).

2. Chris Paul membentuk trio maut di Los Angeles Clippers

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (nba.com)

Setelah 5 tahun bermain untuk New Orleans Hornets, Chris Paul memutuskan untuk membuka lembaran baru bersama Los Angeles Clippers. Kedatangan pemain sekelas Chris Paul berhasil mengangkat performa Clippers.

Pemain setinggi 183 sentimeter ini berhasil membentuk trio maut bersama dua rekannya di Los Angeles Clippers, Blake Griffin dan DeAndre Jordan. Kolaborasi antara Paul dengan kedua pemain tersebut membuat Clippers mendapat julukan Lob CityPasalnya, Paul kerap memberikan alley-oop yang kemudian disambar dengan sempurna oleh salah satu dari Blake Griffin dan DeAndre Jordan.

3. Chris Paul bergabung bersama James Harden di Houston Rockets

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (nba.com)

Chris Paul bertahan selama 6 tahun (2011--2017) di Los Angeles Clippers. Meski mampu tampil apik, dia belum mampu mengantarkan Clippers menjuarai NBA. Akhirnya, Paul memutuskan untuk mencoba peruntungannya dengan hijrah ke Houston Rockets.

Saat itu, Houston Rockets sudah memiliki James Harden sebagai bintang utama tim. Kedatangan Paul berhasil membuat performa Rockets lebih garang. Sayang, pemain yang kini berusia 38 tahun ini belum mampu membawa Rockets menjuarai NBA. Capaian terbaik Paul adalah membawa Rockets melaju hingga babak final wilayah NBA Playoffs 2017/2018.

Baca Juga: 5 Pemain Termuda Houston Rockets pada 2023/2024, Ada Jalen Green!

4. Chris Paul menjadi pemimpin bagi para pemain muda Oklahoma City Thunder

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (nba.com)

Tak kunjung berhasil meraih cincin juara NBA bersama Houston Rockets, Chris Paul melanjutkan petualangannya ke Oklahoma City Thunder. Thunder sendiri saat itu diperkuat oleh banyak pemain muda. Salah satunya adalah Shai Gilgeous-Alexander yang menjadi bintang utama Thunder saat ini.

Kedatangan Paul langsung memberi dampak signifikan bagi Oklahoma City Thunder. Selain jadi andalan dalam skema permainan Thunder, Paul juga menjadi mentor bagi para pemain muda Thunder. Sayang, dia hanya bertahan semusim di Thunder sebelum melanjutkan kariernya ke Phoenix Suns.

5. Kedatangan Chris Paul menambah kedalaman skuad Phoenix Suns

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (nba.com)

Sebelum kedatangan Chris Paul pada 16 November 2020, Phoenix Suns sudah memiliki pemain andalan, seperti Devin Booker dan Deandre Ayton. Meski tampil apik, kedua pemain tersebut belum mampu membawa Suns menembus babak playoff.  Tambahan tenaga dari sosok Paul langsung berdampak signifikan pada kedalaman skuad Suns.

Paul berhasil mengemban tugas sebagai point guard utama Phoenix Suns dengan sangat baik. Selama 3 tahun berseragam Suns (2020--2023), ia selalu berhasil membawa Suns menembus NBA Playoffs. Capaian terbaik Paul adalah meloloskan Phoenix Suns ke NBA Finals 2021. Sayang, Suns saat itu harus bertekuk lutut di hadapan Milwaukee Bucks setelah tumbang dengan agregat 4-2.

6. Membuka lembaran baru di Golden State Warriors

6 Tim NBA yang Pernah Dibela oleh Chris PaulChris Paul (3) tengah berlatih dengan Stephen Curry (30) (nba.com).

Golden State Warriors menjadi tim yang diperkuat Chris Paul saat ini. Dia didatangkan dalam pertukaran pemain yang melibatkan tiga tim, yakni Phoenix Suns, Golden State Warriors, dan Washington Wizards. Selain Paul, pertukaran pemain tersebut juga melibatkan pemain, seperti Bradley Beal dan Jordan Poole.

Meski dari segi usia sudah tidak muda, kedatangan pemain sekelas Chris Paul dapat memberi manfaat bagi Golden State Warriors. Apalagi, Paul terbilang pemain kaya pengalaman lantaran sudah lama berkarier di NBA. Kedatangannya bakal memperdalam skuad Warriors, terutama di posisi point guard. 

Keputusan Golden State Warriors untuk mendatangkan Chris Paul bisa dibilang cukup beresiko. Pasalnya, usia Paul sudah tidak muda. Dia juga memiliki riwayat cedera. Kendati demikian, Paul dapat memberi suntikan tenaga bagi Warriors jika mampu tetap sehat. Dia juga bisa membantu perkembangan pemain muda Warriors seperti Jonathan Kuminga dan Moses Moody.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Chris Paul, Belum Pernah Juara!

Christopher Rudolf Photo Verified Writer Christopher Rudolf

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya