Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP Austria

Carlos Sainz gagal finis akibat masalah mesin

Puasa kemenangan Charles Leclerc akhirnya terputus juga. Pembalap Ferrari itu sukses melintasi garis finis sebagai pemenang pada GP Austria yang berlangsung Minggu (10/7/2022) malam WIB.

Sementara itu, Max Verstappen harus puas berada di posisi runner-up, diikuti Lewis Hamilton yang kembali naik podium dengan finis posisi ketiga. Lantas, seperti apa jalannya balapan Formula 1 yang berlangsung di Red Bull Ring kali ini?

1. Verstappen langsung pimpin balapan, Perez melintir ke gravel selepas kontak dengan Russell

Saat lampu start padam, Max Verstappen yang memulai balapan dari pole position langsung memimpin di depan Charles Leclerc. Sementara itu, Carlos Sainz melebar di tikungan satu, tetapi masih bisa mempertahankan posisi ketiga meski sempat disalip George Russell.

Insiden terjadi pada tikungan empat lap pertama. Sergio Perez terlibat kontak dengan Russell yang membuatnya harus masuk gravel.

Beruntung, pembalap berkebangsaan Meksiko itu masih bisa melanjutkan balapan. Ia masuk pit untuk mengganti ban ke jenis hard pada awal lap dua.

Atas insiden itu, Russell dijatuhi hukuman penalti 5 detik. Di sisi lain, Hamilton disalip Mick Schumacher pada lap empat dalam perebutan posisi ketujuh.

2. Leclerc ambil alih pimpinan balapan pada lap dua belas, Russell tunaikan penalti 5 detik

Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP AustriaCharles Leclerc menyalip Max Verstappen pada lap dua belas saat GP Austria. (twitter.com/F1)

Charles Leclerc yang berada dalam jarak dekat dengan Max Verstappen berusaha menyalip rivalnya tersebut. Pada akhirnya, pembalap berkebangsaan Monako itu mampu merebut posisi pertama dari Verstappen pada lap dua belas. Ia menyalip dari sisi dalam tikungan empat dengan melakukan manuver pengereman yang sedikit lebih lambat.

Pada lap yang sama, George Russell menunaikan penalti 5 detik yang didapat dengan masuk pit. Mercedes pun memanfaatkannya untuk mengganti hidung mobil dan ban ke jenis hard

Dua lap berselang giliran Verstappen yang masuk pit guna mengganti ban ke jenis hard. Dengan ban yang lebih baru, Verstappen mampu menyalip para pembalap di depannya guna mengejar dua Ferrari yang berada di depan.

Pada lap delapan belas, Max Verstappen terlibat pertarungan dengan Lewis Hamilton. Hasilnya, juara dunia 2021 lalu itu berhasil menyalip Hamilton untuk posisi ketiga sebelum memasuki tikungan empat.

3. Charles Leclerc salip Max Verstappen hingga tiga kali dalam balapan GP Austria

Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP AustriaCharles Leclerc dan Max Verstappen pada GP Austria 2022 (twitter.com/F1)

Pada lap 27, Charles Leclerc akhirnya masuk pit pada lap 27 untuk mengganti ban medium ke hard. Satu lap berikutnya, Sainz yang giliran masuk pit dengan mengganti ban ke jenis yang sama. Ini membuat Verstappen mengambil alih balapan.

Pada lap 33, Verstappen kembali diasapi Leclerc untuk kedua kalinya. Leclerc dengan ban hard yang lebih segar menyalip Verstappen pada tikungan tiga. 

Empat lap setelahnya, Verstappen kembali masuk pit guna memakai ban jenis hard lainnya yang jauh lebih segar. Ini membuat melorot ke posisi ketiga di belakang Sainz. 

Leclerc baru melakukan pit stop kedua pada lap 51, satu lap setelah Sainz. Keduanya sama-sama menggunakan ban hard. Dua lap kemudian, Leclerc untuk ketiga kalinya merebut posisi pertama dari Verstappen selepas keluar dari tikungan tiga.

Baca Juga: Helmut Marko Nilai Charles Leclerc Pembalap Penting Ferrari Musim 2022

4. Carlos Sainz gagal finis akibat masalah mesin pada mobilnya

Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP AustriaMobil Sainz mengeluarkan api pada GP Austria 2022. (twitter.com/F1)

Carlos Sainz tampak berusaha mengejar Verstappen yang ada di depannya. Sialnya, mobilnya melambat pada lap 57 dan keluar dari trek. Sesaat setelahnya, api muncul dari area mesin menjalar ke bagian sidepod.

Kondisi ini membuat virtual safety car (VSC) diberlakukan. Situasi tersebut dimanfaatkan Leclerc dan Verstappen untuk masuk pit pada waktu bersamaan untuk menggunakan ban jenis medium.

Selepas balapan kembali berjalan normal tanpa VSC, Ferrari dilanda rasa cemas. Pasalnya, Leclerc mengeluh pedal gas mobilnya macet. Keadaan ini membuat jarak dirinya dengan Verstappen makin mendekat.

Untungnya, Leclerc masih bisa mempertahankan posisinya hingga chequered flag dikibarkan. Pembalap bernomor mobil 16 itu akhirnya menuntaskan GP Austria sebagai pemenang dengan keunggulan 1,532 detik dari Verstappen.

5. Charles Leclerc sebut GP Austria sebagai balapan yang bagus

Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP AustriaCharles Leclerc diwawancara seusai GP Austria 2022. (twitter.com/F1)

Selepas balapan, Charles Leclerc menilai GP Austria yang dilakoninya sebagai balapan yang benar-benar bagus. Ia mengaku pertarungan dengan Verstappen dilaluinya dengan tidak mudah.

"Kecepatan mobil ada di sana pada awalnya. Kami punya pertarungan bagus dengan Verstappen pada akhirnya dan itu benar-benar sulit," ujar Leclerc dikutip situs Formula 1.

6. Leclerc menjelaskan kesulitan pada beberapa lap terakhir akibat macetnya pedal gas

Charles Leclerc Sukses Finis Pertama pada GP Austriaklasemen sementara Formula 1 2022 usai GP Austria (twitter.com/F1)

Charles Leclerc juga menjelaskan mengenai pedal gas mobil F1-75 miliknya yang tersangkut pada beberapa lap terakhir balapan. Ia merasa kesulitan, tetapi masih bisa mengatasinya hingga balapan tuntas.

"Aku punya masalah dengan pedal gas dan itu akan macet pada 20 atau 30 persen gas pada kecepatan rendah. Itu sangat sulit, tetapi kami bisa bertahan hingga akhir. Aku sangat gembira," ucap Leclerc dilansir Racing News 365.

Keberhasilan memenangi GP Austria mengerek posisi Charles Leclerc di klasemen pembalap. Ia sukses menggusur Sergio Perez untuk menempati posisi kedua. Kini, Leclerc tertinggal 38 poin dari Max Verstappen yang bercokol di puncak klasemen.

Baca Juga: Gagal Finis Lagi, Charles Leclerc Minta Ferrari Segera Berbenah

Dewa Putu Ardita Darma Putera Photo Verified Writer Dewa Putu Ardita Darma Putera

Penggemar olahraga khususnya Motorsport. Untuk pertanyaan dan keperluan bisnis: dewaputu.ardita@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya