Dovi Juara! Inilah Hasil Lengkap MotoGP Silverstone Inggris 2017

Rossi gagal menang.

Juara GP Silverstone Inggris resmi jadi miliknya pebalap Ducati, Andrea Dovizioso. Hasil ini didapatkannya setelah melakoni perlawanan ketat dengan pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi yang telah memimpin sejak awal balapan dimulai. Tetapi, Rossi berhasil disalip Dovizioso dari sisi dalam tikungan pada lap ke 18. Selain itu, Dovi juga sempat bertarung dengan pebalap Movistar Yamaha lainnya, Maverick Vinales pada lap ke 10 sampai 11, dan pertarungan terakhir di lap terakhir balapan sebelum menasbihkan dirinya sebagai juara. 

 

Marquez 'Makan Asap'.

Kejadian yang tidak mengenakkan justru menimpa pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Sempat berada di posisi kedua setelah Rossi, Marquez berhasil ditikung Vinales pada lap ke 3 dan membuatnya berada di posisi 3. Marquez kembali disalip Dovizioso pada lap  ke 11. Kejadian fatal malah terjadi pada lap ke 14. Motor Marquez mengalami blown engine dan mengeluarkan asap ketika hendak menikung.

Akibatnya, Marquez terpaksa menepikan motornya dan tidak bisa melanjutkan balapan. Sungguh menyedihkan mengingat sebelumnya Marquez berhasil meraih pole position pada babak kualifikasi dan sedang memimpin klasemen sementara.

 

Drama Epik Antara Dovizioso dan Vinales.

Drama hebat hadir saat pertengahan balapan berlangsung. Aksi salip menyalip antara Dovizioso dengan Vinales berhasil memanaskan balapan di mana sejak awal dimulai balapan terasa hambar. Setelah berhasil bertarung dengan Marquez pada akhir lap ke 10, Dovi berhasil menyalip Vinales di pertengahan lap ke 9.

Aksi salip menyalip pun hadir sampai akhir lap. Akhirnya, Dovi memenangkan pertarungan setelah menikung Vinales ditikungan pertama lap ke 12. Vinales malahan disalip oleh Marquez beberapa saat setelah disalip Dovi.

Pertarungan Dovizioso dan Vinales kembali berlanjut beberapa lap sebelum finis. Setelah berhasil menyalip Rossi dari sisi luar, Vinales berusaha mengejar Dovi yang mulai membuat jarak. Tetapi, Vinales berhasil memangkasnya dan berusaha mendekati Dovizioso dan kembali bertarung. Puncaknya terjadi pada tikungan terakhir balapan sebelum finis. Vinales hampir bisa mendahului Dovizioso. Tapi, apa daya. Dovizioso terlalu cepat dan menjuarai balapan.

Rossi Kurang Beruntung

Valentino Rossi tampil menjanjikan sejak awal balapan dimulai. Memulai balapan dari  grid  kedua, Rossi memulai start dengan meyakinkan dan memimpin balapan. Terus memimpin dan menjaga jarak yang lebar dengan pembalap yang lain, Rossi diprediksi bakal memenangkan balapan dengan mudah.

Namun dewi fortuna tidak memihaknya. Rossi berhasil disalip Dovizioso dari sisi dalam ketika hendak menikung saat memasuki akhir balapan. Tepatnya pada lap ke 18. Mimpi buruk Rossi kembali hadir saat rekannya Vinales berhasil menyalipnya dari sisi luar beberapa saat setelah disalip Dovizioso.

Hasil Lengkap MotoGP Silverstone Inggris 2017.

Dovi Juara! Inilah Hasil Lengkap MotoGP Silverstone Inggris 2017motorsport.com

Berikut hasil lengkap MotoGP Silverstone Inggris 2017 (27/8):

1. Andrea Dovizioso (Ducati Team)
2. Maverick Viñales (Movistar Yamaha)
3. Valentino Rossi (Movistar Yamaha)
4. Cal Crutchlow (LCR Honda)
5. Jorge Lorenzo (Ducati Team)
6. Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3)
7. Dani Pedrosa (Repsol Honda)
8. Scott Redding (Octo Pramac)
9. Alex Rins (Suzuki Ecstar)
10. Alvaro Bautista (Pull&Bear Aspar)
11. Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory)
12. Tito Rabat (EG 0,0 Marc VDS)
13. Karel Abraham (Pull&Bear Aspar)
14. Hector Barbera (Reale Avintia)
15. Loris Baz (Reale Avintia)
16. Jack Miller (EG 0,0 Marc VDS)
17. Bradley Smith (Red Bull KTM Factory)

Gagal finis:
- Aleix Espargaro (Factory Aprilia Gresini)
- Danilo Petrucci (Octo Pramac)
- Andrea Iannone (Suzuki Ecstar)
- Marc Marquez (Repsol Honda)
- Sam Lowes (Factory Aprilia Gresini) 

Fadrian Rizqullah Anfa Rulando Photo Writer Fadrian Rizqullah Anfa Rulando

Trust, Truth, and Respect

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya