7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain Undrafted

Ada pula duet andalan Toronto Raptors

NBA Draft 2016 menghasilkan cukup banyak bintang. Mereka kini jadi tulang punggung timnya masing-masing.

Tak sedikit dari mereka yang akhirnya masuk tim NBA All-Star. Pada 2022 ini, misalnya, ada nama Fred VanVleet (Toronto Raptors) dan Dejounte Murray (San Antonio Spurs).

1. Ben Simmons 

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedBen Simmons (nba.com)

Menjadi pilihan pertama pada NBA Draft 2016 menjadi bukti dari potensi yang dimiliki Ben Simmons. Sempat absen pada musim pertamanya, Simmons langsung menyabet gelar Rookie of the Year 2018 bersama Philadelphia 76ers pada musim berikutnya.

Semusim berselang, namanya masuk dalam jajaran All-Star untuk pertama kali usai mengemas 16,9 poin, 8,8 rebound, dan 7,7 assist per game. Pemain asal Australia tersebut kemudian kembali menjadi All-Star pada 2020 dan 2021.

Pada 2021/2022 ini, Simmons belum tampil sekalipun sejak awal musim akibat bermasalah dengan kesehatan mental. Pemain yang punya kemampuan bertahan yang sangat baik itu kemudian ditukar ke Brooklyn Nets yang melibatkan James Harden.

2. Brandon Ingram

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedBrandon Ingram (nba.com)

Brandon Ingram dipilih pada urutan kedua oleh Los Angeles Lakers. Sayang, pada musim pertamanya, ia hanya mencatatkan 9,4 poin per game. Namun, perlahan Ingram mulai menemukan permainan terbaiknya.

Lakers kemudian menukarnya ke New Orleans Pelicans demi mendapatkan Anthony Davis pada 2019. Pertukaran tersebut menguntungkan kedua belah pihak. Lakers menjadi juara, sementara Ingram tampil bagus bersama Pelicans.

Bahkan, pada musim pertamanya di New Orleans, ia langsung masuk jajaran All-Star usai membukukan 23,8 poin, 4,9 rebound, dan 4,9 assist. Pada tahun yang sama, Ingram juga sukses menyabet gelar NBA Most Improved Player of the Year. Kini, ia menjadi bintang utama Pelicans.

Baca Juga: 5 'Steal Draft' Terbaik di 5 Edisi Terakhir Gelaran NBA Draft

3. Jaylen Brown

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedJaylen Brown (nba.com)

Jaylen Brown sebenarnya bermain cukup baik pada 2021/2022 ini bersama Boston Celtics. Pilihan nomor tiga pada NBA Draft 2016 tersebut mampu mencatatkan 23,6 poin, 6,1 rebound, dan 3,5 assist per game. Sayang, rekor buruk Celtics pada awal musim membuatnya gagal masuk All-Star.

Brown sendiri tercatat masuk All-Star pada 2021 setelah mendulang 24,7 poin per game yang merupakan rata-rata tertingginya. Kini, bersama Jayson Tatum, mereka siap membawa Celtics meraih cincin juara.

Baca Juga: Pembuktian Manis, 5 Pemain Undrafted yang Pernah Masuk NBA All-Star

4. Domantas Sabonis

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedDomantas Sabonis (nba.com)

Orlando Magic memilih Domantas Sabonis pada urutan ke-11, tetapi mereka justru menukarnya ke Oklahoma City Thunder. Bersama Thunder, karier Sabonis terlihat tak berkembang dengan hanya mencetak 5,9 poin per game. Alhasil, ia pun ditukar ke Indiana Pacers.

Tak disangka, sinar Sabonis justru muncul bersama Pacers. Ia mulai konsisten mencetak dua digit poin. Puncaknya terjadi pada 2020 ketika Sabonis akhirnya masuk All-Star usai mengemas 18,5 poin, 12,4 rebound, dan 5 assist per game.

Ia pun kembali masuk All-Star semusim berselang. Kini, Sabonis tengah memulai petualangan barunya usai dirinya ditukar ke Sacramento Kings pada pertengahan musim 2021/2022.

5. Pascal Siakam

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedPascal Siakam (nba.com)

Tak ada yang menyangka Pascal Siakam akan menjadi salah satu bintang di NBA. Padahal ia hanya terpilih di urutan ke-27 oleh Toronto Raptors. Pada dua musim pertamanya, menit bermainnya sangat minim.

Bahkan, Raptors sempat mengirimnya untuk bermain di NBA G League, yakni kompetisi basket kelas dua di Amerika Serikat. Kebangkitan Siakam justru datang ketika ia mampu menjuarai G League dan menjadi Final MVP. Prestasi itulah yang membuat Raptors memanggilnya kembali ke tim.

Siakam pun membuktikannya dengan raihan NBA Most Improved Player of the Year pada 2019 usai mencatatkan 16,9 poin per game. Ia juga membawa Raptors meraih cincin juara. Semusim berselang, pemain asal Kamerun tersebut mampu menjadi NBA All-Star 2020.

6. Dejounte Murray

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedDejounte Murray (nba.com)

Dejounte Murray bermain luar biasa bersama San Antonio Spurs pada 2021/2022 ini dengan torehan 21,1 poin, 8,3 rebound, dan 9,2 assist per game. Spurs bahkan dibawanya masuk babak play-in sebelum dijegal New Orleans Pelicans.

Namanya masuk dalam NBA All-Star usai menggantikan Draymond Green yang mengalami cedera. Padahal, musim lalu, pemain yang dipilih pada urutan ke-29 pada NBA Draft 2016 ini hanya mengemas 15,7 poin per game. Hal ini membuat Murray berada di jalur yang tepat dalam perebutan gelar Most Improved Player of the Year 2022.

7. Fred VanVleet

7 Pemain dari NBA Draft 2016 yang Masuk All-Star, Ada Pemain UndraftedFred VanVleet (nba.com)

Siapa sangka seorang pemain yang berstatus undrafted akan menjadi salah satu All-Star. Fred VanVleet mampu membuktikan kepada semua orang bahwa ia punya kualitas, meski tak ada yang memilihnya pada NBA draft 2016.

Beruntung, kala itu Raptors mau menyodorkan kontrak untuknya. Namun, sama seperti Siakam, VanVleet kesulitan bersaing dan dikirim ke G League. Di situlah VanVleet mulai menemukan sentuhan terbaiknya.

Ia menjadi salah satu pemain kunci ketika Raptors menjadi juara NBA pada 2019. VanVleet juga menjadi salah satu nama yang dipanggil masuk NBA All-Star 2022 usai mencatatkan 20,3 poin, 4,4 rebound, dan 6,7 assist per game. 

NBA Draft 2016 terbukti melahirkan cukup banyak pemain berbakat yang kini menjadi tulang punggung timnya masing-masing. Mereka sukses terpilih dalam jajaran NBA All-Star berkat penampilannya yang menawan.

Baca Juga: 6 Tim NBA yang Mengirim Lebih dari Satu Pemain pada NBA All-Star 2022

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

berbagi dengan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya