6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!

Rugby tidak boleh melibatkan emosi meski ada adu fisik, lho!

Rugby merupakan salah satu jenis permainan bola besar yang dimainkan oleh dua tim. Berbeda dari sepak bola, rugby memperbolehkan pemain untuk menyepak, melontar, dan mempertahankan bola menggunakan tangan untuk bisa meraih skor sebanyak-banyaknya.

Nah, rugby sendiri cukup identik dengan olahraga kasar karena penuh benturan fisik, namun selain hal tersebut ternyata ada banyak fakta menarik yang bisa digali melalui olahraga ini lho! Apa saja?

1. Bola oval

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!pexels.com/@case-originals

Saat menyaksikan sebuah pertandingan rugby, kamu pasti terpaku pada bentuk bola yang unik. Di mana bola tersebut tidak berbentuk bundar dan cenderung menyerupai telur.

Dikutip melalui Ten Facts About pada kategori olahraga Rugby, ternyata bola yang oval itu terbentuk secara alami dan dipengaruhi oleh bahan dasar pembuatannya di masa lalu, yakni kandung kemih babi.

Bentuk ovalnya masih dipertahankan hingga sekarang untuk membedakan bola yang digunakan dalam olahraga sepak bola. Selain itu dipercaya pula bahwa bentuk tersebut memudahkan pemain untuk menangkap dan memegangnya.

Namun demikian saat ini bola lebih banyak dibuat dengan bahan sintesis daripada kandung kemih babi.

2. Rebecca Lindon

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!pexels.com/@pixabay

Salah satu pembuat bola rugby pertama dikenal sebagai seorang pengrajin kulit bernama Richard Lindon, dirinya yang kemudian mengembangkan bola rugby yang terbuat dari kandung kemih babi yang terbungkus kulit.

Dilansir melalui buku The Oval World: A Global History of Rugby, saat itu bola rugby hanya bisa mengembang apabila ditiup langsung melalui mulut, padahal cara tersebut tergolong berbahaya lantaran pelakunya bisa terinfeksi hewan yang telah mati.

Terlebih tugas itu diemban langsung oleh Rebecca Lindon, istri dari Richard Lindon. Di samping pekerjaan sebagai ibu rumah tangga, rupanya Rebecca masih harus menangani bola-bola oval tersebut hingga dirinya tertular penyakit paru-paru yang membuatnya jatuh sakit hingga meninggal dunia diakibatkan dari pekerjaan berisiko tinggi tersebut.

3. Penemu olahraga rugby

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!pexels.com/@case-originals

Penemu dari olahraga yang satu ini adalah seorang murid bernama William Webb Ellis yang bersekolah di Rugby School. Menurut rumor yang beredar, awalnya William Webb Ellis sedang berada dalam sebuah pertandingan sepak bola, kemudian ia mengambil bola menggunakan tangan sembari membawanya berlari. Sayangnya, cerita ini belum memiliki bukti autentik sehingga masih dipertanyakan kebenaran akan kronologinya.

Meski didaulat sebagai penemu olahraga rugby, namun dikutip melalui situs olahraga Sport Abroad, nyatanya kesuksesan William justru bukan berada dalam olahraga yang ia temukan melainkan dirinya lebih sukses memenangkan pertandingan kriket sebelum akhirnya pergi ke Prancis.

Baca Juga: Pelatih Rugby Iran Bawa Bayinya ke Lapangan

4. Negara yang populer dengan rugby

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!pexels.com/@robert-hernandez-villalta

Di balik menariknya permainan rugby, ternyata tidak banyak negara yang familier dengan olahraga ini, termasuk Indonesia. Meski demikian olahraga tersebut tetap banyak diminati terutama beberapa negara bekas jajahan Inggris seperti New Zealand, Australia, Afrika Selatan, Fiji. Serta beberapa negara lain seperti Irlandia, Skotlandia, Brazil, Laos, hingga Kenya dan Amerika Serikat.

5. Tingkat cedera cukup tinggi

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!pexels.com/@jim-de-ramos

Dikutip melalui linimasa The Conversation, rugby menjadi salah satu jenis olahraga dengan tingkat cedera mencapai 90%, di mana hampir rata-rata cedera terjadi selama kontak langsung dengan pemain yang saling bertabrakan, seperti gegar otak.

Seperti yang diketahui, permainan ini mengutamakan pertahanan bola yang sedang dipegang untuk dapat mencetak skor. Namun berbeda dari sepak bola, rugby lebih banyak melibatkan adu fisik seperti saling tabrak atau saling dorong, agar mereka bisa memperoleh kemenangan. Itu sebabnya rugby sering dianggap olahraga penuh risiko yang cenderung kasar.

6. Rugby di Indonesia

6 Hal Unik Tentang Olahraga Rugby, Dianggap Kasar dan Penuh Benturan!rugbyindonesia.or.id

Meski dianggap tidak terlalu populer di beberapa negara, termasuk Indonesia. Namun jika ditelusuri lebih jauh ternyata negara kita memiliki tim tersendiri yang mewakili kejuaraan rugby baik dalam negeri maupun di kancah internasional lho! Bahkan dilansir melalui website rugbyindonesia.or.id Persatuan Rugby Union Indonesia sudah berdiri sejak tahun 2004, yang artinya hampir 16 tahun mereka bergelut dalam dunia olahraga tersebut. Mereka pun mengabadikan berbagai kegiatan seperti festival dan bertanding melalui linimasa website tersebut. Gimana, kira-kira kamu berminat untuk tergabung dalam PRUI?

Nah, itu dia beberapa fakta menarik dari olahraga rugby dari mulai penemu hingga kepopulerannya di Indonesia. Menjadi olahraga yang unik dan menarik tidak serta merta membuat rugby kehilangan penggemarnya. Kalau kamu sendiri, apakah termasuk yang menyukai olahraga jenis ini?

Baca Juga: 10 Pesona Sara Tendulkar, Putri Mantan Pemain Kriket Sachin Tendulkar

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya