9 Wakil Indonesia Lolos Babak Kedua All England 2020

Sayangnya, 6 wakil Merah-Putih keok di babak pertama!

Jakarta, IDN Times - Babak pertama All England 2020 berakhir pada Kamis (12/3) dini hari tadi. Mengirimkan total 15 wakilnya di ajang BWF Super 1000 ini, Indonesia berhasil meloloskan 9 wakilnya ke babak kedua.

Sayangnya, 6 wakil andalan Indonesia harus keok di babak pertama. Sialnya lagi, 3 dari 6 wakil itu adalah para pemain unggulan di sektor tunggal putra dan ganda putri.

1. Anthony Ginting dan Jonatan Christie kandas di babak pertama

9 Wakil Indonesia Lolos Babak Kedua All England 2020Jonatan Christie saat berlaga di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Kevin Handoko)

Tunggal putra Indonesia tampaknya belum berjodoh dengan All England. Di edisi tahun 2020 ini sendiri, dua andalan Indonesia di sektor ini yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, kembali gagal melaju jauh di All England 2020.

Ginting kalah dari pebulu tangkis Denmark, Rasmus Gemke, sementara Jonatan di luar dugaan malah kalah dari non-unggulan asal Malaysia, Lee Zii Jia. Nasib keduanya juga diikuti oleh Tommy Sugiarto yang kandas di tangan Shi Yu Qi.

Beruntung, Indonesia mengirimkan satu wakilnya di sektor ini melalui Shesar Hiren Rhustavito. Vito, sapaan akrabnya, lolos ke babak kedua usai menang atas wakil India, Parupalli Kashyap. Unggul 3-0 di set pertama, Vito lolos karena lawannya mundur akibat cedera.

Baca Juga: All England 2020 Dimulai, Ini Jadwal Main 15 Wakil Indonesia

2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu kandas di babak pertama

9 Wakil Indonesia Lolos Babak Kedua All England 2020Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Kevin Handoko0

Digadang-gadang bisa membuat kejutan di All England 2020, pasangan ganda putri terbaik Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu justru antiklimaks. Juara Spain Masters 2020 ini ditundukkan wakil Korea Selatan, Chang Ye-na/Kim Hye-rin dua set langsung dengan skor 21-17 dan 21-15.

Untungnya, Indonesia masih sisakan satu wakil yakni ganda putri belia, Siti Fadia/Ribka Sugiarto, yang sukses menapak ke babak kedua All England 2020. Siti/Ribka menang atas ganda Mesir, Doha Hany/Hadia Hosny dengan skor telak 21-8 dan 21-11.

3. Daftar 9 pemain Indonesia yang lolos R2 All England 2020

9 Wakil Indonesia Lolos Babak Kedua All England 2020Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Kevin Handoko)

Berikut 9 wakil Merah-Putih di babak kedua All England 2020:

Tunggal putra
Shesar Hiren Rhustavito

Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung

Ganda putra
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Fajar Alfian/Rian Ardianto

Ganda putri
Siti Fadia/Ribka Sugiarto

Ganda campuran
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Baca Juga: All England 2020: Praveen/Melati Mulus Melaju ke Babak Kedua

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya