5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!

Indonesia tempatkan dua wakil

Hylo Open 2022 memasuki babak akhir. Turnamen BWF dengan kategori super 300 ini akan menghelat babak final hari ini, Minggu (6/11/2022), mulai pukul 20.00 WIB.

Final Hylo Open 2022 menghadirkan beberapa fakta menarik, mulai dari tiga negara yang menciptakan perang saudara hingga dominasi pemain nonunggulan. Berikut lima fakta menarik final Hylo Open 2022.

1. Tiga negara pastikan gelar juara

5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!Han Yue (bwfworldtour.bwfbadminton)

Tiga negara dapat dipastikan meraih gelar juara Hylo Open 2022 meski partai final belum dimulai. Hal ini disebabkan perang saudara yang terjadi pada babak final. Adapun tiga negara tersebut adalah China, Thailand, dan Taiwan.

China berhasil menciptakan all-Chinese final di sektor tunggal putri. Thailand menciptakan perang saudara lewat wakilnya di sektor ganda putri. Sementara, Taiwan menciptakan all-Taiwanese final di sektor ganda putra.

2. Didominasi pemain nonunggulan

5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (bwfworldtour.bwfbadminton.com)

Banyaknya kejutan yang terjadi sepanjang gelaran Hylo Open 2022 membuat para pemain nonunggulan mendominasi partai final. Sebanyak 6 dari 10 finalis Hylo Open tahun ini merupakan pemain nonunggulan.

Berikut daftar pemain nonunggulan di final Hylo Open 2022:

Tunggal putri
Zhang Yi Man (China)
Han Yue (China)

Ganda putra
Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (Taiwan)
Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

Ganda campuran
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia)
Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China)

Baca Juga: Juara Ganda Putra French Open Tumbang di Perempat Final Hylo Open 2022

3. Tak ada juara bertahan

5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!Busanan Ongbamrungphan (bwfworldtourfinals.bwfbadminton.com)

Juara Hylo Open edisi sebelumnya tak ada yang berhasil melenggang ke partai final di Hylo Open 2022. Juara bertahan sektor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran tak mengikuti Hylo Open edisi tahun ini.

Sementara itu, juara bertahan sektor tunggal putra asal Singapura, Loh Kean Yew, terhenti pada babak perempat final. Busanan Ongbamrungphan, yang merupakan juara bertahan di sektor tunggal putri, juga tumbang. Ia malah tumbang lebih awal pada babak 16 besar.

4. Tanpa wakil tuan rumah

5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!Mark Lamfuss dan Marvin Seidel (bwfbadminton.com)

Final Hylo Open 2022 juga hadir tanpa wakil tuan rumah, Jerman. Jerman yang mengirimkan delapan wakilnya habis tak tersisa.

Wakil Jerman yang melaju paling jauh adalah ganda putra mereka, Mark Lamfuss/Marvin Seidel. Ganda putra terbaik Jerman ini dibekuk unggulan kedua dari Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, pada babak perempat final dengan skor 16-21 dan 25-27.

5. Indonesia loloskan dua wakil

5 Fakta Menarik Final Hylo Open 2022, 3 Negara Segel Gelar Juara!Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (pbsi.id)

Indonesia sendiri meloloskan dua wakilnya ke babak final Hylo Open 2022. Dua wakil tersebut datang dari sektor tunggal putra lewat Anthony Sinisuka Ginting dan sektor ganda campuran lewat Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Anthony Sinisuka Ginting akan berhadapan dengan wakil Taiwan, Chou Tien Chen, pada partai final. Sementara, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan menantang wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.

Meskipun tiga negara sudah memastikan gelar juara Hylo Open 2022, peluang Indonesia untuk menjadi juara umum masih terbuka lebar. Indonesia punya dua wakil yang berpotensi mengharumkan nama bangsa.

Baca Juga: Perjalanan Anthony Sinisuka Ginting Menuju Final Hylo Open 2022

Kelfin GR Photo Verified Writer Kelfin GR

Write, Wrote, Written

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya