Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

LeBron James Sudah Pulih dari Cedera, Kapan Debut Bareng LA Lakers?

ilustrasi NBA (unsplash.com/Marius Christensen)
ilustrasi NBA (unsplash.com/Marius Christensen)
Intinya sih...
  • LeBron James mengakui kondisi fisiknya belum sempurna dan butuh waktu untuk kembali ke bentuk permainan terbaiknya.
  • LeBron mengalami serangan awal linu panggul dan terkilir ligamen di lututnya, serta berupaya menjaga pola latihan agar kondisinya pulih.
  • Meski tanpa LeBron, Lakers tampil solid dengan start 10-4, namun LeBron harus menyesuaikan diri dengan ritme baru timnya.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Kabar gembira menghampiri para penggemar Los Angeles Lakers. Megabintang Lakers, LeBron James, sudah kembali berlatih bersama tim sejak pada Senin (17/11/2025) waktu setempat.

Ini memunculkan harapan akan debut musimnya pada laga kontra Utah Jazz. Namun, LeBron menegaskan, comeback ke dalam sebuah laga harus menunggu respons tubuhnya pascalatihan.

Meski Lakers tampil impresif di awal musim, kehadiran LeBron tetap dianggap krusial. LeBron berpotensi mencatat sejarah sebagai pemain NBA pertama yang tampil dalam 23 musim, sebuah pencapaian yang mengukuhkan statusnya sebagai legenda hidup. 

1. LeBron akui kondisi fisiknya belum sempurna

Kondisi fisik dan pemulihan dari cedera membuat LeBron berhati-hati. LeBron mengaku masih butuh waktu untuk kembali ke bentuk permainan terbaiknya.

"Hanya mencoba kembali ke kondisi saat saya merasa seperti diri sendiri lagi. Paru-paru saya rasanya seperti bayi yang baru lahir. Itu yang harus saya lakukan, mengembalikan paru-paru saya ke (kondisi) pria dewasa," kata Lebron dilansir The Athletic.

2. Apa yang terjadi?

LeBron sempat mengalami linu di panggulnya dan merasakan nyeri pada saraf yang mengalir dari bokong dan turun ke bagian belakang kaki selama offseason dua tahun lalu. Selain itu, LeBron juga ligamen lututnya terkilir selama kekalahan playoff putaran pertama Lakers melawan Minnesota pada musim lalu.

"Tidak lama setelah itu, saya mulai merasakan (rasa sakit) di pinggul dan punggung, hal-hal seperti itu. Jadi semuanya berubah. Seluruh dinamika saya berubah dari bagaimana akan mempersiapkan musim ini, tetapi itu semua adalah berkah yang tersamarkan," ujar Lebron.

Meski kondisinya membaik, LeBron mengaku belum sepenuhnya pulih. Namun, dia berupaya menjaga pola latihan dan mobilitas agar kondisinya berangsur makin pulih.

"Saya telah melakukannya dengan cukup baik akhir-akhir ini. Ada banyak latihan dan hal mobilitas yang dapat Anda lakukan untuk membantunya. Jadi, saya hanya menjaga pola pikir positif," kata LeBron.

3. Lakers makin solid, LeBron harus menyesuaikan diri

Meski tanpa LeBron, Lakers mencatat start yang solid di bawah arahan JJ Redick, dengan 10 kemenangan dan empat kali kalah. LeBron menyadari harus menyesuaikan diri dengan ritme baru timnya. Namun, dengan kolaborasi bersama Deandre Ayton dan Luka Doncic, LeBron optimistis bisa kembali memberi dampak besar bagi Lakers.

"Aku merindukan orang-orang ini. Melihat mereka kembali bekerja, aku suka bekerja dan prosesnya. Aku tidak kangen perjalanannya. Usia aku sudah hampir 41 tahun. Aku senang di rumah, duduk di sofa setelah berolahraga. Aku tidak kangen perjalanannya, tapi kompetisinya dan teman-teman ini," ujar LeBron.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Satria Permana
EditorSatria Permana
Follow Us

Latest in Sport

See More

Troy Parrott, dari Wonderkid Gagal Kini Pahlawan Irlandia

19 Nov 2025, 14:52 WIBSport