Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?

Ingin ambil jeda semusim

Formula 1 2023 di depan mata. Pasalnya, saat ini, Formula 1 2022 menyisakan empat balapan saja. Kejuaraan musim ini akan usai pada November mendatang dengan GP Abu Dhabi sebagai balapan terakhir.

Sejumlah tim F1 sudah menentukan susunan pembalapnya untuk berlaga di kejuaraan musim depan. Beberapa pembalap juga sudah memiliki kontrak baru. Entah dengan tim lamanya maupun dengan tim barunya. Sebut saja Fernando Alonso yang akan pindah ke Aston Martin,  Nyck de Vries yang menjalin kerja sama dengan AlphaTauri, dan Pierre Gasly yang direkrut Alpine.

Lain halnya dengan Daniel Ricciardo. Nasib pembalap asal Australia ini belum juga menemui titik terang. Hingga saat ini, Ricciardo belum mendapatkan tim untuk membalap di Formula 1 2023.

1. Didepak McLaren setelah 2 musim

Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?potret Daniel Ricciardo (formula1.com)

Pada 24 Agustus 2022 lalu, McLaren resmi mengumumkan bahwa mereka akan menyudahi kontrak Daniel Ricciardo pada akhir 2022 ini. Hal itu pun dikonfirmasi oleh sang pembalap melalui Instagramnya dengan mengumumkan hal yang sama.

Di McLaren, Daniel Ricciardo akan digantikan oleh rekan senegaranya, Oscar Piastri. Ia merupakan pembalap berbakat asal Australia yang menjuarai Formula 2 pada 2021. Piastri juga merupakan juara dunia Formula 3 pada 2020.

Sebenarnya, Oscar Piastri merupakan salah satu anggota dari Alpine Academy. Namun, nasibnya bersama tim asal Prancis tersebut tak kunjung menemui kejelasan. Hal itu pun membuat McLaren tertarik untuk memboyongnya menjadi pengganti Daniel Ricciardo di Formula 1 2023.

2. Mengalami penurunan performa

Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?Daniel Ricciardo mengalami kecelakaan saat sesi latihan bebas ke-2 GP Monako, Jumat (27/5/2022). (formula1.com)

Daniel Ricciardo sempat mencetak performa gemilang pada debutnya bersama McLaren. Pembalap berusia 33 tahun ini berhasil meraih kemenangan heroik di GP Italia pada 2021. Saat itu, McLaren berhasil finis di posisi 1 dan 2. Daniel Ricciardo finis di posisi ke-1, sedangkan rekan setimnya, Lando Norris, berhasil finis di posisi ke-2.

Lain halnya dengan musim 2022 ini. Ricciardo malah sering kesulitan untuk beradaptasi dengan mobil Formula 1-nya. Hal tersebutlah yang membuat dirinya sering melakukan kesalahan dan sulit meraih poin.

Daniel Ricciardo juga sering dikalahkan oleh rekan setimnya, baik saat sesi kualifikasi maupun saat balapan. Penurunan performa tersebut diduga menjadi sebab utama mengapa McLaren menyudahi kontrak Daniel Ricciardo pada akhir 2022 ini.

Baca Juga: Guenther Steiner Akui Tertarik Boyong Daniel Ricciardo ke Haas

3. Pesimistis untuk tetap di F1

Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?potret Daniel Ricciardo (kanan) dan Lando Norris (kiri) (formula1.com)

Pada 8 Oktober 2022 lalu, AlphaTauri resmi mengontrak Nyck de Vries untuk membalap bersama mereka di Formula 1 2023. Pada waktu yang sama, Alpine juga mengumumkan bahwa mereka telah mengontrak Pierre Gasly untuk musim depan. Kabar itu sontak membuat kesempatan Daniel Ricciardo untuk bergabung di salah satu tim tersebut hilang.

Setelah mendengar kabar tersebut, Ricciardo merasa tak yakin bahwa dirinya akan tetap berlaga di F1 musim depan. Namun, ia berharap akan ada kesempatan besar untuknya pada 2023 mendatang.

4. Berencana ambil jeda semusim

Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?potret Daniel Ricciardo (formula1.com)

Pada konferensi pers setelah kualifikasi GP Jepang, Sabtu (8/10/2022), Daniel Ricciardo mengatakan bahwa dirinya berencana untuk istirahat sejenak dari Formula 1. Ricciardo berencana untuk mengambil jeda semusim dan kembali ke Formula 1 pada 2024.

Pada konferensi pers tersebut, Daniel Ricciardo mengatakan bahwa itulah keputusan yang ia ambil jika tak lagi membalap di F1. Meski begitu, ia masih memiliki tekad kuat untuk tetap berlaga di F1 jika memang ada kesempatan.

5. Dua pilihan untuk Daniel Ricciardo

Masa Depan Daniel Ricciardo di Formula 1 2023, Amankah?potret mobil Formula 1 Williams (formula1.com)

Williams resmi menyudahi kontrak Nicholas Latifi pada akhir 2022 ini. Namun, hingga kini, mereka belum mengumumkan siapa yang menjadi pengganti Latifi di Formula 1 2023.

Di sisi lain, Haas sama sekali belum memberi kejelasan kepada Mick Schumacher akan nasibnya di F1 musim depan. Beredar kabar bahwa mereka hendak menyudahi kontrak Mick Schumacher pada akhir musim ini.

Itu membuat Haas menjadi salah satu pilihan bagi Daniel Ricciardo untuk tetap berlaga di Formula 1 2023. Kesempatan tersebut makin kuat setelah beredar kabar bahwa bos Haas, Guenther Steiner, tertarik memboyong Ricciardo ke timnya musim depan.

Meski Williams dan Haas masih menyisakan kursi kosong, kedua tim tersebut belum menentukan siapa pembalap mereka di Formula 1 2023. Lantas, seperti apa nasib Daniel Ricciardo di Formula 1? Akankah ia tetap membalap atau malah sebaliknya?

Baca Juga: Daniel Ricciardo Pisah dengan McLaren Usai Formula 1 2022

Ahmad Dyandra Rama Putra Bagaskara Photo Verified Writer Ahmad Dyandra Rama Putra Bagaskara

Mahasiswa HI yang suka menulis apapun yang ada di dekatnya, terutama seputar olahraga dan juga atlet.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya