5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229

Sempat ricuh sebelum dan sesudah pertandingan

Berakhirnya pertarungan UFC 229, Sabtu (6/10) antara Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov di T-mobile, Nevada, Las Vegas menjadi trending topic dunia.

Berbagai kalangan menyoroti. Bukan hanya karena juara bertahan kelas ringan (lightweight) asal Irlandia dikalahkan oleh juara MMA asal Rusia.

Tapi karena pertandingannya menyisakan kericuhan antara team Eagle dan team Notorious. Berikut 5 fakta kekalahan McGregor atas Khabib.

1. McGregor melakukan Psywar

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229bing.com

Psycology war yang disingkat psywar tactics memang sering dilakukan oleh satu pihak terhadap pihak lawan untuk memecah konsentrasi lawan atau melemahkan mental lawan sebelum pertandingan dimulai.

Dalam hal ini McGregor melakukan tindakan anarkis menyerang bus yang digunakan team Khabib. Kenyataannya psywar yang dilakukan McGregor justru membuat Khabib semakin percaya diri.

2. McGregor yang uncooperative

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229bing.com

Selain melakukan tindakan psywar berupa penyerangan dan trush talk, selain itu McGregor yang juga dikenal rasis, ia pun tidak disiplin yang tidak menghargai baik team lawan maupun pihak penyelenggara karena tidak datang tepat waktu pada saat konferensi.

Padahal Khabib datang sesuai waktu yang ditentukan penyelenggara. Khabib tidak mentolerir keterlambatan McGregor sehingga Khabib pun langsung meninggalkan konferensi tepat sesuai durasi waktu yang telah ditentukan. 

Bukan hanya telat datang McGregor juga memberi minuman beralkohol kepada Khabib dengan nada menghina dan memaksa. Sedang Khabib muslim taat yang tidak pernah konsumsi minuman tersebut, namun Khabib masih belum terprovokasi akan hal itu.

Baca Juga: McGregor Minta Pertandingan Kontra Khabib Diulang

3. Khabib emosional atas penghinaan oleh Notorious

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229bing.com

Kemenangan Khabib memicu provokasi oleh team McGregor. Sontak Khabib melompat dari oktagon dan menyerang salah satu Team McGregor yang dianggap telah melakukan penghinaan.

Bagi Khabib sendiri olahraga bukan nomor 1, baginya Tuhan segalanya sehingga ia tidak terima jika agamanya dicela, ayahnya dan negaranya dihina.

Meski begitu Khabib meminta maaf atas kerusuhan yang terjadi pasca pertandingan. Kejadiaan ini berujung penangkapan tiga orang dari Eagle.

4. Sabuk emas tidak diberi langsung kepada sang juara UFC

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229bing.com

Presiden UFC, Dana white memutuskan tidak memberi Sabuk Emas kepada Khabib karena situasi dan kondisi oktagon yang tidak kondusif.

Sabuk emas diberikan tak lama setelah kedua belah pihak dipisahkan oleh kepolisian yang bertugas.

5. Kesombongan McGregor sebagai Sang juara bertahan UFC justru jadi dorogan kuat bagi Khabib mengalahkan McGregor

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229bing.com

Kesombongan adalah awal keruntuhan, benar saja McGregor tumbang di ronde ke-4 dengan Headlock (kuncian leher), cekikan dari belakang (rear naked coked), dan telihat jelas McGregor sudah sangat lelah.

Tampaknya kesombongan McGregor hingga penghinaan oleh hal ini juga yang memicu kegeraman team Eagle, hingga di akhir pertandingan beberapa team Eagle naik dan menyerang McGregor yang sudah tak berdaya di ring.

5 Fakta Kekalahan McGregor atas Khabib di UFC 229Dok.pribadi

Seolah belum move on dari pertandingan UFC 229 McGregor tanggal 7 oktober dalam akun twiternya menuliskan Good knock, looking forward to the rematch”.

Dan dengan kesombongannya seperti tak menerima kekalahan, 14 jam lalu McGregor twit kembali, ia menuliskan "We lost the match but won the battle. The war goes on”.

Walaupun McGregor dan Khabib tidak sempat bersalaman diakhir pertandingan. Kemenangan UFC 229 tak terelakan, Khabib melengkapi rekor kemenangan profesionalnya menjadi 27-0.

Baca Juga: 5 Hal Tentang Khabib Nurmagomedov, Petarung MMA Penakluk McGregor

Rismawati Emnur Photo Writer Rismawati Emnur

"Jadilah orang baik, tapi bukan untuk sekedar dianggap baik"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya