Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!

Sempat main di sektor ganda campuran bersama Kevin Sanjaya

Greysia Polii resmi mengumumkan rencananya untuk pensiun dari bulu tangkis pada Jumat (3/6/2022) lalu. Pemain spesialis ganda putri ini memutuskan gantung raket dari olahraga yang sudah membesarkan namanya pada ajang Indonesia Masters 2022 pekan ini.

Greysia saat ini masih menduduki peringkat enam dunia bersama pasangannya, Apriyani Rahayu. Tak hanya dengan Apriyani, ia juga sempat beberapa kali dipasangkan dengan pemain lain di Pelatnas Cipayung.

Greysia Polii bahkan beberapa kali mencoba bermain di sektor ganda campuran. Ini deretan pemain yang pernah menjadi pasangannya.

1. Jo Novita

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Greysia Polii/Jo Novita (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Jo Novita menjadi pasangan pertama Greysia Polii di sektor ganda putri. Jo/Greysia berhasil meraih gelar juara Grand Prix pertama mereka pada ajang Filipina Terbuka 2006.

Pasangan ganda putri ini juga pernah menjadi tumpuan Indonesia untuk bisa meraih gelar. Sayangnya, usia Jo Novita yang sudah tidak muda lagi membuat pasangan ini tidak bertahan lama. Peringkat terbaik Jo/Greysia adalah peringkat sembilan dunia BWF 2006.

2. Vita Marissa

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Vita Marissa (pbdjarum.org)

Greysia Polii kembali dipasangkan dengan seniornya di sektor ganda putri. Vita Marissa menjadi pasangan kedua Greysia.

Pasangan ini juga tidak berlangsung lama. Mereka hanya menjalin kerja sama dalam kurun waktu 2007—2008.

Vita/Greysia bertanding di Malaysia Terbuka 2007 sebagai turnamen pertamanya. Ganda putri Indonesia ini langsung menembus partai final. Sayangnya, mereka harus kalah oleh ganda putri China di partai puncak.

Prospek Vita/Greysia cukup bagus dan akhirnya berlanjut ke turnamen-turnamen berikutnya. Namun, pasangan ini belum bisa memberikan gelar apa pun untuk Indonesia.

3. Meiliana Jauhari

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Greysia Polii/Meiliana Jauhari (pbdjarum.org)

Nama Meiliana Jauhari pernah berpasangan dengan Greysia Polii. Ganda putri Indonesia ini sempat mendapat kartu hitam dari wasit kala bertanding di Olimpiade 2012 London.

Meiliana/Greysia lantas mendapat hukuman dilarang bertanding selama 4 bulan karena tindakan tidak sportif. Meski demikian, pasangan ganda putri Indonesia ini berhasil menembus peringkat lima dunia BWF pada 2011.

Baca Juga: Greysia Polii Bakal Umumkan Gantung Raket di Indonesia Masters 2022

4. Nitya Krishinda Maheswari

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari (djarumbadminton.com)

Nitya Krishinda Maheswari sebenarnya bukan pasangan baru bagi Greysia Polii. Mereka sudah pernah berpasangan pada pertengahan 2008. Namun, saat itu, Greysia/Nitya belum menunjukkan prestasi yang signifikan sehingga pasangan ini tidak dilanjutkan.

Pada 2013, Greysia kembali dipasangkan dengan Nitya. Prestasi mereka sangat pesat hingga puncaknya meraih medali emas di Asian Game 2014 Incheon.

Sejak saat itu, berbagai gelar sukses diraih Greysia/Nitya. Mereka juga sempat menjadi ganda putri Indonesia nomor satu di Indonesia. Peringkat tertinggi Greysia/Nitya adalah peringkat dua dunia BWF.

Sayangnya, cedera yang dialami Nitya memaksanya untuk segera gantung raket. Ganda putri Indonesia ini hanya bertahan 3 tahun.

5. Apriyani Rahayu

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Greysia Polii/Apriyani Rahayu (olympics.com)

Greysia Polii mulai dipasangkan dengan juniornya di pelatnas. Apriyani Rahayu pun menjadi pasangan Greysia Polii pada 2017. Meski usia mereka terpaut 10 tahun, Greysia sukses menjadi senior yang baik bagi Apriyani.

Gelar pertama mereka adalah India Open dan Thailand Open pada 2018. Sejak saat itu, Greysia/Apriyani sukses mempersembahkan berbagai gelar bagi Indonesia. Puncaknya terjadi ketika berhasil meraih emas di Olimpiade 2020 Tokyo.

Bukan hanya gelar dari turnamen, tetapi juga berbagai penghargaan olahraga sukses diraih ganda putri andalan Indonesia ini, di antaranya adalah Penghargaan Anugerah Olahraga, Penghargaan BWF, dan Penghargaan KONI Pusat. Selain itu, tentu masih banyak lagi.

Apriyani bisa disebut sebagai pasangan paling sukses bersama dengan Greysia Polii. Mereka juga pernah menduduki peringkat tiga dunia BWF yang menjadi peringkat terbaik mereka. Saat ini, Greysia/Apriyani menjadi ganda putri Indonesia yang berada di peringkat enam dunia.

6. Kevin Sanjaya Sukamuljo

Deretan Pasangan Greysia Polii Sebelum Gantung Raket, Ada Apriyani!Kevin Sanjaya Sukamuljo/Greysia Polii (djarumbadminton.com)

Tak melulu bermain di sektor ganda putri, Greysia Polii sempat bermain di sektor ganda campuran. Beberapa nama pernah dipasangkan dengan Greysia, seperti Muhammad Rijal dan Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Itulah deretan pasangan Greysia Polii selama menjadi pemain bulu tangkis. Meski sempat gonta ganti pasangan, Greysia selalu bisa menjadi andalan bulu tangkis Indonesia, bahkan menjadi ganda putri terbaik Indonesia.

Baca Juga: Greysia Polii Belum Tentu Jadi Pelatih Usai Gantung Raket

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya