5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022

Satu wakil dipastikan melaju ke babak kedua

Singapore Open 2022 akan dimulai hari ini, Selasa (12/7/2022). Salah satu rangkaian turnamen BWF Super 500 ini digelar di Singapore Indoor Stadium, Singapore, yang berlangsung hingga Minggu (17/7/2022) mendatang.

Dari 20 wakil Indonesia yang akan bertanding, lima di antaranya akan memulai perjuangan pada hari pertama ini. Berikut lima lawan yang akan dihadapi pemain Indonesia pada laga perdana Singapore Open 2022.

1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti hadapi pasangan tuan rumah

5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal (facebook.com/badmintoneurope)

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti kembali akan berjuang pada turnamen Super 500. Ganda putri andalan Indonesia ini memulai laga perdana dengan menghadapi pasangan tuan rumah, Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal.

Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pasangan. Meski ganda putri Indonesia lebih diunggulkan, Apriyani/Fadia harus tetap waspada dan diharapkan mampu mengatasi perlawanan pasangan tuan rumah tersebut.

2. Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro tantang pasangan China

5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro (twitter.com/Badminton_Asia)

Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro memulai debut pada ajang Singapore Open 2022. Memulai laga perdana, ganda putri muda Indonesia ini akan menantang pasangan China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Ini akan menjadi pertemuan pertama kedua pasangan. Di atas kertas, tentu ganda putri China ini lebih diunggulkan karena merupakan pasangan berstatus unggulan kelima pada turnamen ini.

Baca Juga: Deretan Juara Bertahan Singapore Open, Dikuasai Wakil Jepang!

3. Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose juga bertemu pasangan China

5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022Li Wen Mei/Du Yue (archysport.com)

Satu lagi ganda putri Indonesia yang akan melawan pasangan China pada babak pertama Singapore Open 2022. Mereka adalah Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose yang juga merupakan debutan pada ajang BWF Super 500 ini.

Ganda putri Indonesia ini akan menantang Du Yue/Li Wen Mei yang berstatus unggulan keenam pada turnamen ini. Meski pasangan China lebih diunggulkan, semoga ganda putri Indonesia ini bisa menampilkan permainan terbaik mereka, ya!

4. Laga derby Indonesia di sektor ganda putri

5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, ganda putri Indonesia (instagram.com/badminton.ina)

Indonesia memastikan satu tiket ke babak kedua Singapore Open 2022 di sektor ganda putri. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan berhadapan dengan Melani Mamahit/Tryola Nadia pada laga perdana Singapore Open 2022.

Ini akan menjadi pertemuan kedua bagi mereka. Sebelumnya, Febriana/Amalia sudah mengantongi satu kali kemenangan atas Melani/Tryola. Pertemuan terakhir mereka pada ajang turnamen junior tahun 2019 lalu.

5. Leo Rolly Carnando/Daniel Martin hadapi pasangan Malaysia

5 Lawan Pemain Indonesia pada Hari Pertama Singapore Open 2022Tan Kian Meng (instagram.com/tan_kianmeng)

Absen dalam dua turnamen, kali ini Leo Rolly Carnando/Daniel Martin akan berjuang pada laga perdana Singapore Open 2022. Ganda putra andalan Indonesia ini akan melawan pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong. Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pasangan. 

Hari pertama Singapore Open 2022 ini memainkan babak kualifikasi dan babak pertama. Tidak ada wakil Indonesia yang bermain dari babak kualifikasi. Babak utama ini akan dimulai pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: 9 Potret Leo Rolly Carnando, Pebulu Tangkis Muda Asal Indonesia

Rizna Hidayah Photo Verified Writer Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya