Bekuk Dewa United, Prawira ke Semifinal IBL 2022

Prawira susul Satria Muda dan Pelita Jaya

Jakarta, IDN Times - Prawira Bandung meraih kemenangan dalam game ketiga play-off IBL 2022. Bersua Dewa United Surabaya di Gor C-Tra Arena, Selasa (16/8/2022) sore, tim asuhan David Singleton itu menang dengan skor 69-65.

Berkat hasil ini, Prawira pun memastikan satu tempat di semifinal IBL 2022, usai unggul 2-1 dalam laga best of three. Mereka menyusul Satria Muda Jakarta dan Pelita Jaya yang juga sudah mengunci satu slot di babak empat besar.

Pada kuarter pertama, Dewa United langsung tampil menyerang. Dimotori oleh Jamarr Johnson, Xaverius Prawiro, serta Kaleb Ramot, Dewa United langsung menekan Prawira. Sialnya, Prawira justru kerepotan.

Keunggulan demi keunggulan terus ditancapkan oleh Dewa United di kuarter pertama ini. Di sisi lain, Prawira justru mengalami kebuntuan. Kuarter pertama pun berakhir dengan skor 20-11 untuk Jamarr Johnson dan kolega.

Kuarter kedua, Prawira berusaha untuk mengejar. Mereka menerapkan serangan yang agresif, baik itu lewat tembakan tiga angka maupun lewat percobaan tembakan dua angka dan lemparan dari paint area. Selisih angka mulai menipis.

Di sisi lain, Dewa United berupaya keras untuk mempertahankan keunggulan mereka. Upaya itu berhasil. Meski Prawira mengejar, Dewa United terus mencetak angka tambahan. Ditambah lagi, Prawira juga banyak menyia-nyiakan peluang.

Alhasil, skor 30-23 untuk keunggulan Dewa United bertahan hingga paruh pertama tuntas. Memasuki paruh kedua atau kuarter ketiga, Dewa United menggebrak lagi. Kaleb, Xaverius, dan Jamarr, masih menjadi tumpuan Prawira di kuarter ini.

Dewa United mampu menjauhkan keunggulan di laga ini. Hadirnya Kevin Moses juga membuat serangan Dewa United makin kuat. Alhasil, Dewa United berhasil mencetak 17 poin di kuarter ketiga ini. Di sisi lain, Prawira hanya mencetak 16 poin.

Kuarter ketiga berakhir dengan keunggulan 47-39 untuk Dewa United. Di kuarter terakhir, Prawira berusaha mengejar ketertinggalan. Segala daya dan upaya mereka kerahkan untuk mengejar Dewa United di kuarter keempat ini.

Kejar-kejaran angka terjadi antara Prawira dan Dewa United, diiringi dengan tensi laga yang meningkat. Kenneth Wormley dan Yudha Saputera sempat membawa Prawira mengambil momentum dari Dewa United.

Momentum ini sukses dijaga oleh Prawira di sisa kuarter keempat. Mereka sukses menumbangkan Dewa United dengan skor 69-65, dan melaju ke babak semifinal IBL 2022.

Baca Juga: Pengalaman Bicara, Pelita Jaya ke Semifinal IBL 2022

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya