[BREAKING] Pramudya/Yeremia Kalah di Indonesia Open 2022 Secara Tragis!

Yeremia terkena cedera lutut jelang laga berakhir

Jakarta, IDN Times - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan kalah secara tragis dalam babak perempat final Indonesia Open 2022. Bersua Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Istora, Jumat (17/6/2022) sore, Pramudya/Yeremia menyerah dalam duel tiga gim, 21-14, 12-21, 22-20.

Di awal-awal gim pertama, Pramudya/Yeremia memberikan performa yang ciamik. Meski bersua lawan tangguh, Pramudya/Yeremia tidak gentar sama sekali. Malah, mereka berani mengambil inisiatif dan menekan Aaron/Soh.

Keunggulan pun dicatatkan Pramudya/Yeremia sepanjang laga. Selepas interval gim pertama, keunggulan ini tetap terjaga. Aaron/Soh tampak sedikit terkejut dengan permainan yang ditunjukkan Pramudya/Yeremia.

Gim pertama pun berakhir dengan kemenangan 21-14 untuk Pramudya/Yeremia. Memasuki gim kedua, Aaron/Soh mulai menyesuaikan diri. Mereka bisa mengimbangi permainan Pramudya/Yeremia, dan sempat menorehkan keunggulan.

Namun, Pramudya/Yeremia masih agresif. Mereka menekan balik Aaron/Soh, sehingga kejar-kejaran angka terjadi sampai interval gim kedua. Selepas interval, barulah Aaron/Soh menyerang balik. Mereka langsung meninggalkan jauh Pramudya/Yeremia.

Aaron/Soh pun pada akhirnya mengakhiri gim kedua dengan skor 21-12. Laga pun berlanjut di gim ketiga. Dalam gim ketiga ini, Pramudya/Yeremia kembali mengambil inisiatif. Mereka melepaskan lagi tekanan agresif kepada Aaron/Soh.

Kali ini, Aaron/Soh sedikit kesulitan membalas. Mereka mulai banyak melakukan kesalahan individu, yang berbuah keuntungan bagi Pramudya/Yeremia. Interval gim ketiga pun berakhir untuk keunggulan Pramudya/Yeremia.

Setelah interval, Aaron/Soh berusaha mengejar. Namun, variasi permainan yang ditunjukkan Pramudya/Yeremia membuat wakil Indonesia itu sukses menjaga keunggulan. Nahas, nestapa menghadiri Yeremia.

Saat kedudukan 20-18 untuk keunggulan Pramudya/Yeremia, Yeremia terkena cedera di bagian lutut saat tengah mengejar bola. Alhasil, dia mengalami kesakitan parah. Aaron/Soh pun berbalik unggul dan menutup gim ketiga, 22-20.

Baca Juga: Bekuk Unggulan Indonesia Open 2022, Pramudya/Yeremia Cetak Rekor

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya