Gestur Menpora ke FIBA: Piala Dunia Basket 2023 Jadi, Ya!

Menpora janjikan Piala Dunia Basket 2023 tak batal

Jakarta, IDN Times - Ada gestur unik yang ditunjukkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, kepada Executive Director FIBA, David Crocker. Dia berusaha meyakinkan Piala Dunia Basket 2023 Indonesia tak akan batal.

"Jadi, tuan David (Crocker), kami sudah berkomitmen soal ajang ini (Piala Dunia Basket 2023) akan terlaksana di Indonesia. Santai saja, ya!" ujar Dito dibarengi senyum tipis ke arah David Crocker, Selasa (11/7/2023) di Jakarta.

1. Executive Director FIBA puji kesiapan Indonesia

Gestur Menpora ke FIBA: Piala Dunia Basket 2023 Jadi, Ya!Jumpa pers Piala Dunia Basket 2023. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Mendapat jaminan dari Dito, senyum pun terpancar dari wajah Crocker. Dia memuji komitmen Indonesia dalam membantu penyelenggaraan ajang ini dengan membangun Indoor Multifunction Stadium GBK.

"Melihat venue baru ini, saya tersenyum karena sangat menakjubkan. Terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang memberikan fasilitas luar biasa yang akan membuat warganya bangga," kata Crocker.

Baca Juga: Tiket Satu Laga Piala Dunia Basket 2023 Resmi Diluncurkan, Harganya?

2. Menpora Dito ajak semua pihak sukseskan Piala Dunia Basket 2023

Gestur Menpora ke FIBA: Piala Dunia Basket 2023 Jadi, Ya!Jumpa pers Piala Dunia Basket 2023. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Dito mengajak semua pihak, baik masyarakat umum maupun pecinta olahraga terutama bola basket untuk menyukseskan penyelenggaraan Piala Dunia Basket 2023 di Jakarta. Apalagi, ajang ini akan diisi laga basket kelas wahid.

"Mari penuhi stadion kebanggaan kita. Ajak teman, kawan, sahabat, dan kerabat-kerabat, untuk menyaksikan sederet pertandingan kelas wahid. Kesempatan luar biasa menyaksikan bintang-bintang basket dunia telah datang," kata Dito.

3. Indonesia jadi tuan rumah tidak sampai tuntas

Gestur Menpora ke FIBA: Piala Dunia Basket 2023 Jadi, Ya!Suasana Indoor Multifunction Stadium GBK. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Indonesia akan jadi tuan rumah sejak 25 Agustus 2023 hingga 3 September 2023. Artinya, Indonesia tak akan menggelar fase gugur. Sebab, semua laga fase gugur dihelat di Pasay, Filipina.

Indonesia akan jadi tuan rumah dari laga Grup G dan Grup H Piala Dunia Basket 2023, yang dihuni Prancis, Kanada, dan Spanyol. Kemudian, ada laga babak kedua Grup L serta P, penentuan peringkat 17 hingga 32 yang dihelat di Tanah Air.

Baca Juga: Dukung Piala Dunia Basket 2023, Kemenpora Kucurkan Rp135 Miliar

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya