Marc Marquez Sambut Joan Mir: Selamat Datang di Honda

Marquez senang dengan kehadiran Mir

Jakarta, IDN Times - Joan Mir akhirnya menemukan pelabuhan baru untuk musim 2023. Sesuai dengan rumor yang beredar, pembalap Spanyol itu merapat ke Repsol Honda. Dia akan menjadi tandem dari Marc Marquez musim depan.

Marquez pun menyambut kehadiran Mir dengan penuh suka cita. Dalam sebuah unggahan di Instagram story, Marquez memajang fotonya bersama Mir, berbalutkan ucapan 'Selamat Datang'.

1. Honda sudah umumkan kepindahan Mir

Marc Marquez Sambut Joan Mir: Selamat Datang di HondaJoan Mir pada sesi konferensi persi di GP Spanyol (motogp.com)

Honda sendiri sudah mengumumkan kepindahan Joan Mir pada Selasa (30/8/2022). Melalui pernyataan resmi, pabrikan asal Jepang itu dengan senang hati menyambut pembalap yang saat ini masih memperkuat Suzuki tersebut.

"Honda dengan bangga mengumumkan perekrutan Joan Mir. Juara dunia MotoGP 2020 membangun citranya sebagai talenta dengan level juara dunia dari musim pertamanya di Moto3 sejak 2016," tulis Honda dalam pernyataan resminya.

Baca Juga: Joan Mir Resmi Memperkuat Repsol Honda di MotoGP 2023

2. Mir datang saat Honda tengah kalut

Marc Marquez Sambut Joan Mir: Selamat Datang di Hondamotogp.com

Mir hadir ke Honda saat kondisi tim tersebut tengah kalut. Sejak kepergian Dani Pedrosa pada 2018, tidak ada lagi pembalap yang mampu jadi tandem pas buat Marquez, mulai dari Jorge Lorenzo, Pol Espargaro, bahkan sampai sang adik, Alex Marquez.

Honda juga tengah mengalami kelimpungan akibat absennya Marquez dalam jangka waktu yang lama. Sejak 2020, Marquez sudah menjalani operasi sebanyak empat kali, dan dia pun harus menepi dari sirkuit selama berbulan-bulan.

3. Joan Mir mewujudkan mimpinya

Marc Marquez Sambut Joan Mir: Selamat Datang di Hondaphotos.motogp.com

Kepindahan ke Honda merupakan sebuah mimpi yang jadi kenyataan buat Mir. Dia memang sempat mengutarakan keinginan untuk jadi rekan setim Marquez. Dia mengaku, tidak takut dengan standar tinggi yang sering diterapkan Marquez.

"Tentu saya berani jadi rekan setim Marquez di Honda. Meski banyak pembalap yang kerap diceramahi Marquez ketika satu tim dengannya di Honda, saya tidak takut dengan itu," kata Joan Mir.

Baca Juga: Marc Marquez Ingin Kalahkan Rekan Setim Barunya Musim Depan

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya