Aura Suporter Bantu Satria Muda Sabet Gelar ke-12 di IBL

Satria Muda tampil luar biasa di final IBL

Jakarta, IDN Times - Pelatih Satria Muda, Youbel Sondakh, buka suara soal rahasia anak-anak asuhnya meraih gelar juara Indonesian Basketball League musim 2022. Bagi Youbel, aura suporter yang membangkitkan gairah dari para pemain Satria Muda.

Kehadiran suporter dan teriakan yang menyelimuti GOR C-Tra Arena, menurut Youbel, menjadi mesin utama dari para pemain Satria Muda. Secara otomatis, dijelaskan Youbel, pemain Satria Muda menggila karena dukungan suporter.

"Sebenarnya, saya tak usah kasih apa-apa lagi ke mereka. Ini pemain luar biasa, saya cuma kasih arahan dan secara mental memang begitu hebat. Apalagi, ketika suporter memberikan dukungan, mereka secara otomatis bermain luar biasa," ujar Youbel usai laga, Minggu (28/8/2022).

Senada dengan Youbel, kapten Satria Muda, Arki Dikania Wisnu, juga mengakui kalau atmosfer yang diciptakan suporter begitu luar biasa. Pun, mental para pemain Satria Muda begitu kuat.

"Saya bangga ke para pemain. Mereka sudah menjalani musim luar biasa dan menampilkan aksi yang hebat. Suporter, kalian luar biasa!" kata Arki.

Satria Muda berhasil menyabet gelar ke-12 di IBL setelah mengalahkan Pelita Jaya dalam dua game langsung lewat format best of three. Pada game pertama, Pelita dipermak oleh Satria Muda dengan skor 95-87. Kemudian, di game kedua, Satria Muda menang 89-74.

Baca Juga: Sikat Pelita Jaya, Satria Muda Juara IBL Musim 2022

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya