Enea Bastianini, Monster Baru di MotoGP

Kemampuan La Bestia memang menakutkan

Jakarta, IDN Times - Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, sedang menjadi bahan pembicaraan. Performanya dalam seri pembuka musim 2022 di Sirkuit Losail, Qatar, telah membuat publik terpana.

Banyak yang memprediksi, Bastianini akan menjadi bintang baru MotoGP. Hal itu juga diakui oleh jagoan Repsol Honda, Marc Marquez.

Menurut Marquez, Bastianini memiliki keistimewaan tersendiri. Bahkan, The Baby Alien merasa Bastianini begitu cepat dan susah buat ditandingi.

"Melihat balapan di Qatar, dan performa (Enea) Bastianini serta (Pol) Espargaro, sangat cepat. Saya yakin mereka akan menjadi pesaing untuk mendapatkan gelar juara musim ini," ujar Marquez, dilansir Crash.

1. Tolak ajakan gabung VR46 Academy

Enea Bastianini, Monster Baru di MotoGPpembalap Gresini Racing Enea Bastianini (motogp.com)

Tak heran jika Bastianini bisa menggebrak di MotoGP 2022. Bakatnya sudah terlihat dan sempat menarik minat akademi balap Valentino Rossi, VR46 Academy.

Ketika akademi itu muncul, Bastianini pun diajak bergabung. Menariknya, dia malah menolak ajakan tersebut.

Ada alasan mengapa Bastianini menolak ajakan itu. Dia mengaku ingin mengembangkan kemampuan balapnya sendiri, tak berpaku pada gaya tertentu.

"Saya mau jadi diri sendiri, mencari jalan secara mandiri. Jadi saya putuskan pakai cara sendiri," ujar Bastianini dikutip GPOne.

Baca Juga: Marquez Sorot Espargaro dan Bastianini: Calon Juara Dunia

2. Mulai mengancam di Moto2

Enea Bastianini, Monster Baru di MotoGPPembalap Gresini Racing MotoGP Enea Bastianini berdiskusi dengan timnya seusai melaju di lintasan pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Sabtu (12/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022) (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Menolak ajakan gabung ke VR46 Academy memang tak menjadi akhir bagi Bastianini. Sebaliknya, dia malah mampu membuat perkembangan menjanjikan.

Memang, di Moto3, Bastianini tak menjadi juara, atau bahkan tembus tiga besar sejak mengaspal pada 2014 hingga 2018.

Namun, ketika promosi ke Moto2, dia mendominasi pada 2020. Bastianini keluar sebagai juara dengan koleksi 205 poin. Hingga akhirnya promosi di 2021.

3. Bernyali besar

Enea Bastianini, Monster Baru di MotoGPEnea Bastianini berselebrasi usai finis pertama pada GP Qatar 2022. (motogp.com)

Potensi Bastianini baru terlihat di musim 2022. Ketika sesi pramusim, dia sempat mencatatkan rekor dengan menjadi yang tercepat di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Kala itu, Bastianini menorehkan waktu satu menit 58,131 detik. Ini adalah catatan waktu terbaik sepanjang sejarah di Sirkuit Sepang.

Bastianini mulai menancapkan ancamannya pada seri Qatar awal Maret 2022 lalu. Dengan memenangkan seri Qatar, The Beast sudah cukup tegas menyatakan kalau potensi balapnya begitu besar.

Oh iya, mari kita bahas pula bagaimana Bastianini disebut La Bestia atau The Beast, alias monster. Ini tak terlepas dari keberanian Bastiani dalam melakukan manuver di sejumlah momen.

Bastianini tak ragu menyalip sekaligus para pesaingnya dalam waktu bersamaan. Pun, Bastianini juga ternyata sudah bersentuhan dengan motor saat masih berusia tiga tahun dan tiga bulan. Potensi menakutkan Bastianini juga diakui oleh Rossi.

4. Sekilas tentang Sirkuit Pertamina Mandalika

Enea Bastianini, Monster Baru di MotoGPInstagram.com/motogp

Sirkuit Pertamina Mandalika akan menyambut ajang MotoGP yang akan digelar pada 18 hingga 20 Maret 2022. Ini menjadi kali pertama buat Indonesia menyambut kembali MotoGP sejak terakhir kali digelar pada 1997 silam di Sentul.

Sirkuit Mandalika memiliki panjang sekitar 4,31 kilometer dengan 17 tikungan. Sirkuit ini awalnya memiliki desain yang tikungannya lebih banyak, 19. Namun, karena alasan keamanan, akhirnya tikungan itu dikurangi.

Ada alasan sportif pula mengapa tikungannya dikurangi, yakni agar aksi overtaking lebih banyak.

Baca Juga: Sisi Lain Enea Bastianini di Luar Trek MotoGP, Unik dan Menarik

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya