GothamChess Buka Suara Usai Dewa Kipas Keok

GothamChess muncul setelah Dewa Kipas kalah

Jakarta, IDN Times - GothamChess alias Levy Rozman, yang sempat berpolemik dengan Dewa Kipas, ketahuan melakukan retweet cuitan terbaru Grandmaster wanita Indonesia, Irene Sukandar. Cuitan itu dibuat Irene usai mengalahkan Dewa Kipas alias Dadang Sukandar.

"Terima kasih semua yang sedari awal sudah mendukung saya. Kemenangan ini untuk kalian," begitu cuitan Irene.

Cuitan itu langsung direspons oleh GothamChess. Dia melakukan retweet terhadap unggahan terbaru Irene.

Baca Juga: Dewa Kipas Vs Irene Sukandar Catat Rekor Penonton Live YouTube

1. GothamChess lancarkan cuitan sarkas

GothamChess Buka Suara Usai Dewa Kipas KeokTwitter @GothamChess / Master catur internasional, GothamChess alias Levy Rozman

Tak cuma meretweet cuitan Irene, GothamChess juga memberikan komentar terhadap pertandingan tersebut.

Komentar GothamChess terbilang objektif. Sebab, dia mengomentari sisi positif dan negatif dari pertarungan Dewa Kipas versus Irene.

"Positif: Catur bisa lebih populer. Orang-orang yang curang bisa ketahuan

Negatif: Dia dapat uang US$7.000 dan dibilang berani tanpa mengakui kebenaran"

2. Analisis tajam GothamChess: akurasi Dewa Kipas di bawah 40 persen

GothamChess juga menyoroti kemampuan Dewa Kipas di laga melawan Irene. Dari pengamatannya, Dewa Kipas memiliki akurasi yang begitu buruk saat bermain Permelawan Irene.

"Jadi @irene_sukandar mengalahkan Dewa_Kipas 3-0. Akurasinya tak lebih dari 40 persen dalam permainan ini. Lebih dari satu juga penonton menyaksikannya," begitu cuitan GothamChess.

3. Kekalahannya ditonton lebih dari sejuta orang

GothamChess Buka Suara Usai Dewa Kipas KeokDewa Kipas vs Irene Sukandar (Youtube.com/Deddy Corbuzier)

Memang, saat melawan Irene, Dewa Kipas tak berkutik sama sekali. Gaya Caro-Kann di awal laga, membuat Dewa Kipas tertekan hingga akhirnya melakukan blunder dan kalah.

Pun, di babak kedua, Dewa Kipas kerap melakukan blunder dan berlanjut sampai kalah tiga kali. Akhirnya, Dewa Kipas menyerah sebelum babak keempat dilaksanakan.

Pertandingan Dewa Kipas versus Irene memang menyedot banyak perhatian publik. Rekor penonton live dipecahkannya.

Setidaknya, lebih dari satu juta penonton yang menyaksikan kekalahan Dewa Kipas tersebut. Mereka juga terus membanjiri kolom komentar di akun YouTube Deddy Corbuzier.

Baca Juga: [BREAKING] Dewa Kipas Keok di Hadapan Grandmaster Wanita Indonesia

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya