3 Teknik Dasar Lari Jarak Pendek

Yuk simak 3 teknik dasar lari jarak pendek agar maskimal!

Jakarta, IDN Times - Sprint atau lari jarak pendek adalah jenis lari dengan jarak tempuh 100 hingga 400 meter. Berbeda dengan lari maraton, dalam lari jarak pendek hal yang dibutuhkan adalah kecepatan.

Jika di maraton dibutuhkan keseimbangan antara ritme lari dan stamina, dalam lari jarak pendek justru kamu dituntut untuk mengerahkan seluruh kecepatan lari maksimal dari awal hingga garis finis.

Dalam melakukan lari jarak pendek dibutuhkan teknik dasar yang wajib kamu kuasai agar lebih maksimal, berikut IDN Times telah merangkum buat kamu!

Baca Juga: 5 Teknik Dasar Sepak Bola, Harus Tahu Biar Jago!

1. Teknik start

3 Teknik Dasar Lari Jarak PendekPexels/Andrea Piacquadio

Teknik pertama yang akan menentukan tingkat keberhasilan dalam melakukan lari jarak pendek secara maksimal, adalah ketika kamu bisa melakukan start secara efisien.

Di dalam perlombaan, teknik start yang dilakukan adalah teknik jongkok. Ketika mengambil start jongkok kamu bisa menggunakan pilihan start jongkok berikut ini:

a. Start pendek

Teknik start pendek dilakukan dengan cara meletakkan kedua tangan dengan jari-jari  membentuk huruf V terbalik di belakang garis start. Setelah itu, posisikan jari-jari kaki belakang hampir sejajar dengan tumit kaki depan saat berada pada blok.

b. Start menengah

Teknik start menengah dilakukan dengan cara meletakkan kedua tangan dengan jari-jari membentuk huruf  V terbalik tepat di belakang garis start. Setelah itu, posisikan lutut kaki belakang ditempatkan di samping telapak kaki depan.

c.Start panjang

Teknik start panjang dilakukan dengan cara meletakkan kedua tangan dengan jari-jari membentuk huruf V terbalik tepat di belakang garis start. Setelah itu, posisikan lutut kaki belakang sejajar atau sedikit berada di belakang tumit kaki depan.

 

2. Teknik lari

3 Teknik Dasar Lari Jarak Pendekilustrasi lari sprint (simplifaster.com)

Teknik dasar selanjutnya yang harus kamu kuasai setelah teknik start adalah teknik saat berlari. Postur tubuh yang baik dan benar saat berlari akan memaksimalkan kemampuan kamu saat berlari di lintasan.

Postur tubuh yang benar tidak hanya memberikan catatan waktu yang baik, namun juga bisa mengurangi risiko cedera saat berlari.

Berikut beberapa cara teknik lari yang bisa kamu lakukan :

a. Jaga posisi bahu agar selalu turun dan rileks. Sejajarkan kepala dengan garis lurus dengan anggota tubuh bawah, dengan terus memperhatikan bahu agar lurus dan hindari rotasi atau putaran berlebih.

b. Jaga lengan dengan tetap longgar dan siku membentuk sudut 90 derajat. Gerakkan siku lurus ke belakang untuk menciptakan momentum. Ketika mengayun ke depan, pompa tangan setinggi bahu.

c. Untuk pinggang, kencangkan otot perut untuk bisa mendapatkan postur yang pas sehingga membuat berat pada pinggang terasa pas.

d. Pastikan lutut ke depan dan angkat dengan tinggi. Hal ini akan menghasilkan kekuatan lebih, dan mendorong jangkauan langkah lebih jauh.

e. Bagian kaki juga perlu diperhatikan, saat telapak kaki menyentuh lintasan, angkat jari kaki ke arah tulang kering hingga telapak kaki berada pada posisi horizontal.

f. Setelah menyentuh lantai, pastikan tumit membentuk gerakan melingkar penuh hingga belakang ke arah bokong, namun tidak sampai menyentuh. Jangan langsung menggerakkan tumit ke depan sebelum hampir menyentuh bokong, hal ini guna membuat tolakan semakin kuat.

Baca Juga: 5 Teknik Dasar yang Harus Dikuasai sebelum Bermain Bola Voli

3. Teknik finis

3 Teknik Dasar Lari Jarak PendekPexels.com/runffwpu

Teknik dasar terakhir yang harus kamu kuasai dalam teknik lari jarak pendek adalah fase finis, yang akan menjadi tahapan menentukan. Di dalam perlombaan sering kali, pelari akan berdekatan satu sama lain dengan pelari lainnya saat memasuki garis finis.

Untuk itu, kamu bisa melakukan tiga teknik finis berikut, agar bisa memenangkan pertandingan:

a. Mencondongkan dan menjatuhkan dada ke depan

b. Menjatuhkan salah satu bahu ke depan

c. Berlari lebih cepat.

Topik:

  • Rochmanudin
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya