Wakil Jepang Singkirkan Tiwi/Fadia dari Indonesia Masters 2026

- Amalia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti kalah dari wakil Jepang, Arisa Igarashi/Miyu Takahashi di Indonesia Masters 2026.
- Tiwi/Fadia mampu mendominasi permainan namun kesulitan mengatasi tekanan lawan di awal game pertama.
- Meskipun sempat unggul, Tiwi/Fadia akhirnya tumbang 14-21 dan gagal melaju ke semifinal turnamen.
Jakarta, IDN Times - Ganda putri Indonesia, Amalia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti gagal ke semifinal Indonesia Masters 2026. Mereka menyerah dari wakil Jepang, Arisa Igarashi/Miyu Takahashi, Jumat (23/1/2026).
Beraksi di Istora Senayan, start Tiwi/Fadia sebenarnya cukup apik. Mereka mampu mendominasi permainan, tetapi goyah di tengah jalan hingga akhirnya harus angkat koper dari turnamen.
Tiwi/Fadia memang kesulitan mengatasi tekanan Igarashi/Takahashi di awal game pertama. Namun, mereka mampu menjaga margin agar tak tertinggal jauh.
Momentum pun didapat hingga berbalik unggul 11-8 di jeda interval game pertama. Momentum itu berhasil dijaga dengan baik, hingga akhirnya menang dengan skor 21-16.
Duel kembali berjalan ketat di awal game kedua. Bedanya, kali ini giliran Igarashi/Takahashi yang mendikte permainan Tiwi/Fadia, hingga menang mudah 21-11, dan memaksa mengadu nasib ke rubber game.
Cukup disayangkan, Tiwi/Fadia kesulitan untuk mengembalikan ritme permainannya. Mereka sempat unggul 5-1, tetapi justru tumbang 14-21.














