Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

6 Wakil Tuan Rumah Terhenti pada Babak Pertama Indonesia Masters 2026

Ilustrasi bulu tangkis.
Ilustrasi bulu tangkis. (pexels.com/Leo Zhao)

Indonesia Masters 2026 telah memasuki babak kedua setelah rangkaian pertandingan babak pertama digelar di Istora Senayan, Jakarta. Turnamen BWF Super 500 ini masih akan berlangsung hingga Minggu (25 Januari 2026) dan menjadi salah satu agenda penting awal musim bulu tangkis. Sejumlah laga berjalan ketat, termasuk pertandingan yang melibatkan wakil tuan rumah.

Meski tampil di hadapan publik sendiri, tidak semua wakil Indonesia mampu melangkah lebih jauh. Tercatat, enam wakil tuan rumah harus terhenti pada babak pertama Indonesia Masters 2026. Lantas, siapa saja wakil Indonesia yang gagal melaju ke babak kedua turnamen ini? Berikut ulasan selengkapnya.

1. Muhamad Yusuf kalah dari tunggal putra Taiwan

Langkah Muhamad Yusuf harus terhenti pada babak pertama Indonesia Masters 2026. Tunggal putra Indonesia tersebut gagal mengatasi perlawanan wakil Taiwan, Wang Po Wei, yang juga datang dari babak kualifikasi. Pertandingan yang berlangsung selama 41 menit itu membuat Yusuf kalah lewat dua game langsung dengan skor 11–21 dan 17–21.

2. Ali Faathir Rayhan/Devin Artha Wahyudi gagal mengatasi pasangan India

Nasib serupa dialami pasangan ganda putra Ali Faathir Rayhan/Devin Artha Wahyudi. Mereka gagal mengatasi perlawanan pasangan India, Hariharan Asakarunan/MR Arjun dan harus menyerah dua game langsung dengan skor 19–21 dan 13–21. Laga berdurasi 30 menit tersebut memastikan langkah Ali/Devin terhenti pada babak pertama Indonesia Masters 2026.

3. Isyana Syhaira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine takluk dari ganda putri Taiwan

Hasil kurang maksimal juga dialami ganda putri Isyana Syhaira Meida/Rinjani Kwinnara Nastine. Mereka takluk dari unggulan keempat asal Taiwan, Hsuu Ya Ching/Sung Yu Hsuan, melalui pertandingan tiga game dengan skor 21–15, 20–22, dan 14–21 yang berlangsung selama satu jam. Kekalahan ini menjadi yang ketiga secara beruntun bagi Isyana/Rinjani, sekaligus membuat catatan pertemuan mereka tertinggal 0–3 dari pasangan Taiwan tersebut.

4. Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti kalah dari pasangan unggulan kedelapan asal Denmark

Pasangan ganda campuran, Bobby Setiabudi/Melati Daeva Oktavianti juga harus mengakhiri perjuangan lebih awal. Mereka kalah dari pasangan unggulan kedelapan asal Denmark, Jesper Toft/Amalie Magelund, lewat dua game langsung dengan skor 19–21 dan 15–21. Pertandingan berdurasi 33 menit tersebut memastikan Bobby/Melati tersingkir pada babak pertama Indonesia Masters 2026.

5. Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah takluk atas pasangan Thailand

Hasil serupa juga dialami ganda campuran Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah. Mereka takluk dari pasangan Thailand, Pakkapon Teraratsakul/Sapsiree Taerattanachai, melalui pertandingan tiga gim dengan skor 12–21, 21–15, dan 10–21. Laga yang berlangsung selama 57 menit itu membuat Amri/Nita harus angkat koper lebih awal dari Indonesia Masters 2026.

6. Bimo Prasetyo/Arlya Nabila Thesya Munggaran gagal mengatasi pasangan Denmark

Pasangan ganda campuran lainnya, Bimo Prasetyo/Arlya Nabila Thesya Munggaran juga harus mengakhiri langkahnya lebih cepat. Mereka kalah dari pasangan Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, dalam pertandingan tiga game dengan skor 8–21, 21–15, dan 12–21. Pertandingan yang berlangsung selama 51 menit tersebut memastikan Bimo/Thesya gagal melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2026.

Meskipun enam wakil tuan rumah harus tersingkir pada babak pertama, masih ada banyak pemain Indonesia yang melaju ke babak kedua. Peluang untuk meraih hasil baik tetap terbuka, terutama bagi para unggulan dan pemain yang sudah menunjukkan performa solid di laga awal.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Atqo Sy
EditorAtqo Sy
Follow Us

Latest in Sport

See More

6 Laga Pertama Paulo Dybala Cetak Gol dan Assist untuk AS Roma

23 Jan 2026, 11:34 WIBSport