Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Rekam Jejak Pertemuan Prancis Vs Belgia di Turnamen Internasional

Fifa.com
Fifa.com

Laga babak semi final Piala Dunia 2018 akan dimulai dengan duel panas tim tetangga, antara Prancis dan Belgia di Saint Petersburg, Rabu (11/7/2018) dini hari WIB. Kedua tim Eropa tersebut terhitung cukup sering bersua. Rode Duivels lah yang jadi raja dari sisi catatan pertemuan.

Hanya, aksi saling sikut keduanya relatif jarang terjadi jika dalam turnamen Piala Dunia ataupun Piala Eropa. Belgia justru mengalami kondisi yang berbanding terbalik. Dalam tiga pertemuan keduanya di putaran final turnamen Besar, mereka justru selalu menelan hasil negatif.

Untuk mengetahui rekam jejak pertemuan keduanya, berikut adalah catatan duel antara Prancis kontra Belgia di turnamen internasional.

1.Pertarungan perdana di Piala Dunia 1938

fifa.com

Pertemuan pertama antara Les Blues kontra Belgia terjadi di Piala Dunia 1938 Prancis. Duel itu terjadi di babak pertama alias di babak 16 besar. Kala itu memang format Piala Dunia belum seperti sekarang dan sudah menggunakan system gugur sejak babak awal.

Pertandingan yang digelar 5 Juni 1948 itu mampu diakhiri dengan baik oleh Prancis. Pemain andalan mereka Emile Vinante mampu menciptakan gol cepat saat laga berjalan baru satu menit.

Lima belas menit berselang, Jean Edouard Nicolas mampu menggandakan keunggulan, sebelum akhirnya Belgia memperkecil keadaan lewat Hendrik Isamborghs. Satu gol terakhir tuan rumah dilesakan oleh Nicolas pada menit ke-69.

2.Rode Duivels bertemu tuan rumah di stage pertama Euro 1984

uefa.com

Pertemuan kedua terjadi pada Piala Eropa 1984 yang digelar di Prancis. Les Blues sudah bertemu Belgia sejak babak pertama Grup 1. Secara digdaya tuan rumah yang kala itu disebut generasi emas karena diperkuat pemain hebat macam, Michel Platini, Alain Giresse, Luis Fernandez, dan Jean Tigana, mampu mengalahkan Belgia 5-0.

Kuartet Le Carre Magique mempertontonkan sentuhan magis mereka. Bahkan, sang maestro, Michel Platini catatkan hattrick, dalam laga tersebut dan membuat kiper legendaris Rode Duivels, Jean-Marie Pfaff tak mampu berbuat banyak.

Di akhir turnamen pun Platini mampu mengawinkan prestasi individu sebagai topskorer (9 gol) dengan gelar Euro 1984.

3.Kembali bertemu di Piala Dunia 1986

thesefootballtimes.co

Selang dua tahun, Prancis dan Begia kembali bertemu. Kali ini, keduanya bertarung memperebutkan posisi ketiga. Les Blues yang kal itu diracik, Henry Michel, tak memainkan tim utamanya. Pemain andalannya, Platini tak masuk sebagai starter.

Laga tersebut berlangsung menarik. Walau tak diperkuat beberapa pilar, Prancis tetap tampil impresif. Tak kalah, sang lawan pun mampu melakukan perlawanan. Buktinya mereka bisa menahan imbang 2-2 dalam 90 menit waktu normal.

Hanya, memasuki perpanjangan waktu Belgia harus kembali kemasukan dua gol dan harus mengakui keunggulan Prancis 4-2.

Catatan Pertemuan Prancis vs Belgia:

  • Belgia = 30 kali menang
  • Prancis = 17 kali menang
  • Seri = 24 kali

Total gol:

  • Belgia = 127 gol
  • Prancis = 160 gol.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Ilyas Listianto Mujib
EditorIlyas Listianto Mujib
Follow Us