Riset: Messi GOAT Sejati Lewati Pele dan Maradona

Cristiano Ronaldo tak masuk lima besar

Jakarta, IDN Times - Situs 90Min telah melakukan riset dan merilis merilis 10 pesepak bola terbaik di dunia. Dari riset yang mereka buat, hasilnya sudah bisa ditebak.

Lionel Messi masuk dalam 10 besar. Tapi, kira-kira ada di posisi berapa dalam versi pemain terbaik 90Min? Berikut IDN Times sajikan daftarnya khusus untuk kamu.

1. Lionel Messi jadi GOAT versi riset ini

Riset: Messi GOAT Sejati Lewati Pele dan MaradonaLionel Messi dan trofi Piala Dunia 2022 (twitter.com/@PabloFMarino)

90Min menempatkan Messi sebagai penghuni pertama Greatest of All Time. Status pemain terbaik sepanjang masa diberikan oleh mereka karena La Pulga telah berhasil memenangkan semua gelar di level klub dan Timnaas sepanjang kariernya. Terakhir, dia memenangkan Piala Dunia 2022 bersama Argentina.

Pada puncak performanya, Messi sukses mengoleksi 91 gol dalam satu tahun kalender dan merebut enam gelar Ballon d'Or. Selain Piala Dunia, Messi juga sudah menjuarai Copa America dan Finalissima bersama Argentina. Messi juga jadi pemain terbaik LaLiga enam kali, delapan gelar El Pichichi, pemain terbaik FIFA 2009 dan 2019, menjadi sebagian dari penghargaan pribadi yang didapatkan Messi sepanjang kariernya.

Baca Juga: Kisah Surat Enzo Fernandez Iringi Messi dan Argentina Juara Dunia

2. Maradona di belakang Messi

Riset: Messi GOAT Sejati Lewati Pele dan MaradonaDiego Maradona dengan trofi Piala Dunia 1986. (cbssports.com)

Menariknya, pendahulu Messi, Diego Armando Maradona, ada di peringkat dua. Beda dengan Messi, Maradona memang tak pernah juara Copa America bareng Argentina.

Namun, Maradona berhasil memenangkan Piala Dunia 1986, Golden Ball Piala Dunia 1986, Pemain Terbaik Serie A 1985, dua gelar Pemain Terbaik Amerika Selatan, dan penghargaan lainnya.

Yang hebat dari Maradona adalah dianggap sebagai dewa di Argentina karena dampaknya. Dia dirasa membawa Argentina seorang diri menjadi juara dunia pada 1986 lalu berkat dua gol fenomenalnya yang salah satunya menjadi yang terbaik sepanjang masa.

Sedangkan, Pele berada di peringkat ketiga. Striker fenomenal Brasil itu memiliki banyak penghargaan yang telah berhasil dimenangkan di level klub dan internasional. Bersama Brasil, Pele berhasil menjuarai Piala Dunia sebanyak tiga kali, bahkan dua di antaranya secara back to back. Pele juga meraih dua gelar Copa Libertadores, dua Piala Interkontinental, dan Golden Ball Piala Dunia 1970. Pele pun menjadi pemain termuda yang membawa Brasil juara di Piala Dunia.

3. Cristiano Ronaldo tak masuk lima besar

Riset: Messi GOAT Sejati Lewati Pele dan Maradonapotret Cristiano Ronaldo (uefa.com)

Sedangkan rival abadi Messi, Cristiano Ronaldo, harus puas hanya berada di peringkat delapan. Kenapa? Karena, menurut 90Min, dia belum memenangkan Piala Dunia. Ronaldo sudah memenangkan segalanya selain gelar paling bergengsi di dunia itu.

Ronaldo adalah pemenang lima Ballon d'Or, pemain dengan gol terbanyak sepanjang sejarah, tiga kali Pemain Terbaik FIFA, empat Sepatu Emas Eropa, topskor Liga Champions, satu Piala Eropa, satu Piala Nations League, dan masih banyak lagi gelar yang diraih Ronaldo.

Baca Juga: Kisah Produsen Jubah Lionel Messi Raup Untung Usai Piala Dunia 2022

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya