5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan Terbanyak

Ada Jordan Henderson hingga Trent Alexander-Arnold

Liverpool jadi salah satu klub Inggris dengan prestasi cemerlang di kasta domestik maupun Eropa. Hal itu tidak lepas dari kehadiran pemain bintang yang cukup loyal.

Ada sejumlah pemain bintang yang kemudian tampil konsisten dan menjadi andalan Liverpool. Mereka juga masuk ke dalam daftar pemain aktif Liverpool dengan jumlah penampilan terbanyak saat ini.

1. Jordan Henderson (450 penampilan)

5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan TerbanyakJordan Henderson (instagram.com/jhenderson)

Jordan Henderson merupakan pemain berkebangsaan Inggris yang telah bergabung dengan Liverpool sejak 2011. Pemain berposisi gelandang tengah ini ditebus dengan biaya 20 juta euro atau setara dengan Rp312 miliar.

Henderson sukses tampil apik dan konsisten kala berseragam Liverpool. Pemain yang juga menjabat sebagai kapten tim ini telah mencatatkan 450 penampilan dengan mencetak 33 gol dan 58 assist. Catatan ini membuat ia menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak di Liverpool saat ini.

2. Roberto Firmino (328 penampilan)

5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan TerbanyakRoberto Firmino (twitter.com/lfc)

Penampilan tajamnya bersama Hoffeinhem membuat Roberto Firmino diboyong Liverpool pada 2015. Pemain asal Brasil ini didatangkan ke Anfield Stadium dengan biaya 46 juta euro atau setara dengan Rp712 miliar.

Pemain berposisi penyerang ini telah mencatatkan 328 penampilan bersama Liverpool. Ia mampu membukukan 98 gol dan 74 assist di semua kompetisi. Namun, pada 2021/2022 lalu, Firmino lebih sering berada di bangku cadangan lantaran kalah saing dengan pemain lain.

Baca Juga: 5 Pemain Aktif Liverpool dengan Lebih dari 50 Penampilan di UCL

3. James Milner (290 penampilan)

5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan TerbanyakJames Milner (twitter.com/premierleague)

James Milner memutuskan menyebrang ke tim Merseyside dari Manchester City. Pemain berpaspor Inggris ini didatangkan secara gratis dari klub berjuluk The Cityzens tersebut. Hal tersebut terjadi pada 2015.

Berposisi gelandang tengah, Milner justru mampu menunjukkan performa apik bersama Liverpool meski makin menua. Ia sendiri telah mencatatkan 290 penampilan dengan mencetak 26 gol dan 44 assist. Pemain berusia 36 tahun ini memiliki kontrak hingga Juni 2023 mendatang.

4. Mohamed Salah (255 penampilan)

5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan TerbanyakMohamed Salah (instagram.com/mosalah)

Berikutnya, ada sosok winger andalan Liverpool. Mohamed Salah telah bergabung dengan Liverpool sejak 2017. Setelah sukses mencatatkan performa impresif bersama AS Roma, The Reds rela mengeluarkan dana sebesar 47 juta euro atau Rp730 miliar untuk Salah.

Pemain asal Mesir ini lantas menunjukkan kualitasnya bersama Liverpool. Pemilik 3 gelar top scorer Premier League ini sukses membukukan 255 penampilan dengan mencetak 157 penampilan dan 64 assist di semua kompetisi bersama Liverpool.

5. Trent Alexander-Arnold (227 penampilan)

5 Pemain Aktif Liverpool dengan Jumlah Penampilan TerbanyakTrent Alexander-Arnold (instagram.com/trentarnold66)

Trent Alexander-Arnold merupakan pemain yang berasal dari akademi Liverpool. Pemain yang kerap mengisi pos bek kanan ini telah dipromosikan sejak 2016 lalu. Saat itu, Arnold masih berusia 17 tahun.

Hingga kini, Alexander-Arnold terus meningkatkan kualitasnya dan sukses menjadi andalan di sektor pertahanan The Reds. Ia juga piawai dalam membangun serangan ke lini depan. Alexander-Arnold telah mencatatkan 227 penampilan dan mencetak 13 gol serta 62 assist.

Dari lima nama di atas, Trent Alexander-Arnold menjadi pemain termuda. Pemain yang baru berusia 23 tahun ini berhasil diandalkan Liverpool hingga memiliki jumlah penampilan yang cukup banyak.

Baca Juga: 5 Pemain Aktif dengan Jumlah Penampilan Terbanyak di Manchester City

Ainur Rizki Photo Verified Writer Ainur Rizki

Orang yang suka ngopi dan sepak bola aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya