5 Pertemuan Terakhir AC Milan dan Juventus di Serie A, Sama-Sama Kuat!

Imbang dalam 2 laga terakhir, pekan ini siapa pemenangnya?

AC Milan merupakan pemegang scudetto atau peraih juara liga musim 2021/2022 lalu. Klub besutan pelatih Stefano Pioli tersebut pasti ingin mempertahankan gelar Serie A mereka pada musim 2022/2023 ini. 

Rossoneri akan mengundang Si Nyonya Tua ke markas mereka, Stadion San Siro, pada Sabtu (8/10/2022) WIB. Jelang pertandingan tersebut, mari menilik lima pertemuan terakhir AC Milan dan Juventus di Serie A. 

1. AC Milan 4-2 Juventus (2019/2020) 

https://www.youtube.com/embed/NZ2_mOTc4TM

AC Milan membungkam Juventus dengan skor 4-2 dalam pertandingan pekan ke-31 Serie A musim 2019/2020. Pertandingan berlangsung di Stadion San Siro pada 7 Juli 2020.

Kala itu, babak pertama berjalan buntu tanpa gol. Kemudian Juventus unggul lebih dulu lewat kaki Adrien Rabiot pada menit ke-47 dan disusul gol Cristiano Ronaldo pada menit ke-53.

Sekitar 9 menit kemudian, AC Milan mendapat keuntungan penalti dari handball Leonardo Bonucci. Zlatan Ibrahimovic pun sukes mengeksekusinya.

Tuan rumah yang mulai percaya diri langsung melakukan serangan balik. Franck Kessie, Rafael Leao, dan Ante Rebic masing-masing mencetak 1 gol yang tak bisa dikejar Juventus. 

2. AC Milan 1-3 Juventus (2020/2021)

https://www.youtube.com/embed/-zCnGHsqj1A

Juventus balas dendam pada musim berikutnya (2020/2021). Tak main-main, Si Nyonya Tua sukses meraih kemenangan di markas AC Milan sampai skor 1-3. Laga tersebut berlangsung pada 6 Januari 2021.

Gol-gol tim tamu dicetak oleh Federico Chiesa (2 gol) dan Weston McKennie (1 gol). Paulo Dybala turut sumbang 2 assists yang saat itu masih membela Juventus. Di sisi lain, satu-satunya gol AC Milan dicetak oleh Davide Calabria. 

Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Juventus Harus Pecat Massimilliano Allegri

3. Juventus 0-3 AC Milan (2020/2021) 

https://www.youtube.com/embed/7CY9S78Ekew

Pada musim 2020/2021, AC Milan memang lebih unggul dari Juventus. Sementara Juventus finis di posisi keempat klasemen akhir, Rossoneri sendiri mampu finis di posisi kedua di bawah Inter Milan. 

Meski menang dalam pertemuan pertama, Juventus malah kalah dalam pertemuan kedua di Allianz Stadium pada 9 Mei 2021. Padahal kala itu tuan rumah bisa menguasai pertandingan hingga 56 persen.

Kesempatan penalti untuk Juventus gagal dieksekusi oleh Wojciech Szczesny. Sementara itu, AC Milan unggul 3 gol berkat gol dari Brahim Diaz, Ante Rebic, dan Fikayo Tomori. 

4. Juventus 1-1 AC Milan (2021/2022)

https://www.youtube.com/embed/6b-1jjvEOI4

Juventus ditahan imbang 1-1 oleh AC Milan pada pekan ke-4 Serie A musim 2021/2022 lalu. Gol Alvaro Morata yang dicetak pada menit ke-4 tak berarti apa-apa. Sebab, Ante Rebic bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-76. 

Dalam pertandingan yang dihelat pada 19 September 2021 itu, AC Milan lebih unggul dalam penguasaan bola hingga 56 persen. Mereka bahkan melepaskan tembakan lebih banyak hingga 13 banding 9. 

5. AC Milan 0-0 Juventus (2021/2022)

https://www.youtube.com/embed/eIJoeZ0MctA

Lagi-lagi AC Milan melepaskan tembakan lebih banyak ke arah gawang Juventus pada matchday ke-23 Serie A 2021/2022 pada 23 Januari 2022. Namun, sebanyak 14 kali tembakan tidak ada yang menghasilkan gol.

AC Milan sebagai tuan rumah ditahan imbang tanpa gol oleh Juventus. Ada 5 kali tembakan AC Milan yang melenceng dari mistar gawang dan 4 kali tembakan berhasil diamankan oleh Wojciech Szczesny.

 

AC Milan dan Juventus punya skuad yang setara kuat. Pertemuan keduanya pun diprediksi bakal berlangsung ketat. Bagaimana prediksi kamu, Rossoneri atau Si Nyonya Tua yang bakal menang? 

Baca Juga: Menakar Potensi Persaingan Segitiga Juventus, Milan, dan Inter

Akromah Zonic Photo Verified Writer Akromah Zonic

"Sometimes to stay alive, you gotta kill your mind" (Tyler Joseph)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya