TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub Besar yang Dipastikan Gagal Lolos ke Babak Fase Gugur UCL

Banyak klub top yang gagal tampil apik di Liga Champions

potret skuad Barcelona (skysports.com)

Champions League musim 2022/2023 banyak memunculkan klub-klub baru yang berhasil menunjukkan performa apik sejauh ini. Bahkan, beberapa dari mereka kini telah sukses melaju ke babak fase gugur menyingkirkan klub top Eropa lainnya.

Ada beberapa klub top Eropa yang diharapkan bisa berbuat banyak di ajang bergengsi ini, tetapi gagal memberikan performa yang baik dan akhirnya tersingkir. Berikut lima klub top Eropa yang telah dipastikkan gagal lolos ke babak fase gugur Champions League.

1. Ajax Amsterdam

potret skuad Ajax Amsterdam (instagram.com/afcajax)

Ajax Amsterdam merupakan klub papan atas yang berasal dari Belanda. Mereka dikenal kerap melahirkan talenta-talenta muda berbakat setiap musimnya. Pemilik 4 gelar Champions League ini harus pulang lebih dulu di ajang Champions League musim ini.

Berada di grup A bersama Liverpool, Napoli, dan Rangers, mereka hanya berhasil mengumpulkan 3 poin dalam 5 pertandingan. Secara sistematis, mereka dipastikan gagal lolos ke babak fase gugur karena terpaut selisih poin yang jauh dengan posisi kedua.

Baca Juga: 5 Pemain Spanyol yang Berseragam Atletico Madrid pada Musim 2022/2023

2. Atletico Madrid

potret beberapa penggawa Atletico Madrid (instagram.com/atleticodemadrid)

Atletico Madrid juga harus tersingkir lebih awal di ajang Champions League musim ini. Padahal, beberapa musim terakhir, mereka kerap diunggulkan menjadi pesaing kuat juara Champions League.

Klub asuhan Diego Simeone ini berada di posisi ketiga grup B dengan mengoleksi 5 poin. Klub berjuluk Los Rojiblancos ini harus takluk dengan Club Brugge dan FC Porto yang berhasil lolos ke babak selanjutnya.

3. Bayer Leverkusen

potret skuad Bayer Leverkusen (instagram.com/bayer04fussball)

Satu grup dengan Atletico Madrid, Bayer Leverkusen harus puas menempati posisi juru kunci grup B sementara dengan perolehan 4 poin. Mereka tak berhasil memberikan performa yang maksimal pada ajang Champions League musim ini.

Namun, mereka masih berkesempatan mentas di Liga Europa jika berhasil menang di pertandingan terakhir melawan Club Brugge dan FC Porto sukses memenangkan laga melawan Atletico Madrid. Apalagi, Bayer Leverkusen baru saja mengganti pelatih.

4. Juventus

potret beberapa penggawa Juventus (instagram.com/juventus)

Juventus memang memulai musim 2022/2023 dengan performa yang kurang baik. Di ajang Liga ataupun Eropa, klub berjuluk Si Nyonya Tua ini masih tampil inkonsisten di bawah asuhan Masimiliano Allegri.

Di ajang Champions League, mereka berada di grup H bersama Paris Saint-Germain, Benfica, dan Maccabi Haifa. Sayangnya, mereka tampil buruk dan hanya mengoleksi 3 poin dari 5 pertandingan. Bahkan, mereka berpotensi menjadi juru kunci Champions League musim ini.

Baca Juga: Barcelona Bikin Malu, Ternyata Masih Utang ke Mantan Pelatihnya

Verified Writer

Ainur Rizki

Orang yang suka ngopi dan sepak bola aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya