TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Top yang Pernah Pindah ke RB Leipzig dengan Status Pinjaman

Didominasi para pemain muda! #IDNTimesSport

Emile Smith Rowe (goal.com)

RB Leipzig menjalani perkembangan yang begitu pesat sejak awal berdirinya. Meski terbilang baru karena didirikan tahun 2009, klub berjuluk Die Roten Bullen ini sudah menjadi penantang serius Bundesliga dalam beberapa musim belakangan. Hebatnya lagi, Leipzig juga jadi langganan masuk ke Liga Champions.

Kendati kerap dibenci karena dianggap menyalahi aturan di Bundesliga, tak bisa disangkal bahwa Leipzig merupakan salah satu klub besar Jerman saat ini. Sejak berdirinya, Leipzig telah mendatangkan banyak pemain dan ada beberapa diantaranya yang berstatus pinjaman. Penasaran siapa saja mereka? Berikut ulasannya.

1. Ethan Ampadu

Ethan Ampadu (90min.com)

Bersama Chelsea, Ethan Ampadu tak pernah tampil secara reguler. Ia promosi ke skuad utama The Blues musim 2017/2018 lalu, tapi hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Itulah mengapa Chelsea memilih untuk meminjamkannya ke RB Leipzig selama semusim pada 2019/2020.

Hanya saja, keputusan itu tak benar-benar membangkitkan karier Ampadu. Ia cuma tampil 7 kali di semua ajang lantaran kalah bersaing dengan bek Die Roten Bullen lain, seperti Dayot Upamecano dan Willi Orban. Kemudian ia pulang ke Chelsea untuk dipinjamkan kembali ke klub lain, yakni ke Sheffield United musim lalu.

Baca Juga: 5 Pemain Termahal yang Pernah Dijual RB Leipzig ke Klub Premier League

2. Justin Kluivert

Justin Kluivert (90min.de)

Kendati menjadi aset menjanjikan karena usianya yang masih muda, posisi Justin Kluivert juga tak aman di AS Roma. Kembalinya Stephan El-Shaarawy plus datangnya Pedro Rodriguez ke ibu kota Italia membuat Kluivert harus mencari klub baru demi menambah jam terbang. Alhasil, musim lalu ia dipinjamkan ke RB Leipzig.

Die Roten Bullen yang diisi oleh banyak pemain muda tampaknya jadi tempat yang pas bagi Kluivert. Meski harus bersaing dengan winger top lain, seperti Dani Olmo dan Hwang Hee-Chan, pemain Belanda ini tetap mampu tampil dalam 27 pertandingan musim lalu. Tak hanya itu, Kluivert sukses mencetak 4 gol dan 1 assist.

3. Ante Rebic

Ante Rebic (sempremilan.com)

Ante Rebic telah mengembara di beberapa klub elite Eropa. Dikenal saat berseragam Eintracht Frankfurt dan AC Milan, RB Leipzig juga pernah Rebic singgahi walaupun tak bertahan lama. Kedatangannya ke klub Red Bull itu hanyalah berstatus pinjaman selama semusim penuh dari Fiorentina.

Hal tersebut terealisasi di musim 2014/2015 lalu. Rebic mencoba mengembangkan kualitas terbaiknya, namun ia gagal melakukannya karena kalah bersaing dan hanya mampu mencatatkan 11 penampilan di semua ajang. Setelah ke Leipzig, Rebic juga sempat dipinjamkan ke Hellas Verona dan Eintracht Frankfurt.

4. Patrik Schick

Patrik Schick (goal.com)

Digadang-gadang bakal produktif setiap musimnya, karier Patrik Schick justru mengalami titik terendah bersama AS Roma. Ia lantas dipinjamkan ke RB Leipzig musim 2019/2020 lalu. Bersama Die Roten Bullen, performa pemain Republik Ceko ini perlahan membaik meski tak selalu tampil tiap laganya.

Schick sukses mencetak 10 gol dan 3 assist dari 28 penampilan bersama Leipzig di semua ajang. Setelah masa peminjaman berakhir, ia tak kembali ke AS Roma. Schick memutuskan bergabung dengan Bayer Leverkusen musim lalu demi mengembalikan performanya yang sempat meredup di Italia.

Baca Juga: 5 Pemain Kunci Timnas Hungaria di Piala Eropa 2020, Ada Duo Leipzig!

Verified Writer

Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya