TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Striker yang Bersinar di Eintracht Frankfurt, Mesin Gol Andalan!

Frankfurt pernah disinggahi banyak striker hebat

Luka Jovic (twitter.com/EuropaLeague)

Jika dibandingkan klub besar lain macam Bayern Munich dan Borussia Dortmund, pamor Eintracht Frankfurt tentu masih kalah. Klub berjuluk Die Adler ini juga tak selalu rutin bersaing di papan atas Bundesliga Jerman. Namun, Frankfurt tetap patut untuk diperhitungkan.

Die Adler memiliki banyak pemain jempolan pada tiap musim. Itu tersebar merata di berbagai posisi, termasuk striker. Dalam beberapa musim terakhir, ada sejumlah striker ganas yang berseragam Eintracht Frankfurt.

Siapa saja striker yang bersinar di Eintracht Frankfurt?

1. Ante Rebic

Ante Rebic (bundesliga.com)

Karier Ante Rebic lebih dikenal luas di Serie A Italia. Namun, ia sempat bertualang ke Bundesliga bersama Eintracht Frankfurt. Ini terjadi pada musim panas 2016 lalu. Rebic bergabung ke skuad Die Adler dengan status pinjaman dari Fiorentina.

Tak disangka, Rebic mampu tampil di atas ekspektasi. Ia bertahan lama di Frankfurt dengan koleksi 25 gol dalam 100 penampilan. Kontrak Rebic langsung diikat permanen oleh manajemen. Namun, pada musim panas 2019, Rebic hengkang ke AC Milan.

Baca Juga: 5 Mantan Pemain Eintracht Frankfurt yang Saat Ini Bermain di Serie A

2. Sebastien Haller

Sebastien Haller (twitter.com/EuropaLeague)

Meski pernah membela beberapa klub, nama Sebastien Haller pertama kali mencuat sewaktu berseragam Eintracht Frankfurt. Selama 2 musim (2017—2019), dirinya merupakan salah satu sosok andalan Die Adler dalam mengemas banyak gol.

Secara keseluruhan, Haller berhasil membukukan 33 gol dalam 77 penampilan bersama Frankfurt. Berkat performanya itu, West Ham United rela merogoh kocek 50 juta euro atau Rp808 miliar demi membawa Haller ke Inggris.

3. Andre Silva

Andre Silva (twitter.com/andrevsilva19)

Andre Silva bergabung dengan Eintracht Frankfurt pada musim panas 2019. Ia merapat ke skuad Die Adler usai gagal bersinar di AC Milan. Striker satu ini lantas datang hanya dengan status pinjaman demi mengembalikan performa terbaiknya.

Keputusannya untuk pindah ke Frankfurt ini berbuah manis. Pasalnya, Silva kembali tampil produktif sebagai ujung tombak. Ia mengoleksi 45 gol dari 71 penampilan di semua kompetisi. Tak hanya itu, jasanya juga dipermanenkan.

4. Luka Jovic

Luka Jovic (twitter.com/EuropaLeague)

Eintracht Frankfurt menjadi tempat terbaik bagi Luka Jovic. Di klub inilah nama dan performanya melesat tajam sebagai salah satu penyerang hebat di Bundesliga. Jovic memimpin lini depan Die Adler dengan ketajamannya.

Ia mulai membela Frankfurt pada musim panas 2017. Jovic sukses membukukan 40 gol dari 93 penampilan bersama Die Adler sejak itu. Karena performanya yang impresif, Jovic dilirik Real Madrid dengan nominal fantastis pada musim panas 2019.

Baca Juga: 5 Pemain yang Tinggalkan Eintracht Frankfurt pada Musim Panas 2022

Verified Writer

Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya