TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pesepak Bola Termahal di Kompetisi Championship 2022/2023

Ismaïla Sarr masih menjadi yang termahal di Championship  

Ben Brereton Díaz bermain bersama Blackburn Rovers. (instagram.com/ben.brereton)

Championship merupakan kompetisi liga kasta kedua di sepak bola Inggris. Walau begitu, kompetisi ini dinilai tak kalah kompetitif dalam memperebutkan tiga tiket menuju ajang Premier League. 

Berbicara tentang Championship, terdapat beberama pemain yang memiliki banderol termahal pada musim 2022/2023. Kira-kira siapa saja mereka? Berikut daftarnya. 

1. Ismaïla Sarr (Rp340 miliar)

Ismaila Sarr bermain bersama Watford. (instagram.com/ismaila_sarr_18)

Nama Ismaïla Sarr berhasil naik daun setelah tampil apik di Premier League 2021/2022. Walau terdegradasi, Sarr tetap tampil konsisten bersama Watford dengan menorehkan 5 gol dan 3 assist di ajang Championship 2022/2023.

Tak heran banderolnya masih tergolong tinggi menjadi 22 juta euro atau Rp340 miliar. Dengan demikian, pemain asal Senegal tersebut menjadi pesepak bola dengan banderol termahal di ajang Championship 2022/2023.

Baca Juga: 5 Fakta Terdegradasinya Norwich City dari Premier League 2021/2022

2. João Pedro (Rp309 miliar)

Joao Pedro bermain bersama Watford. (twitter.com/WatfordFC)

Selain Ismaila Sarr, ada juga pemain Watford lainnya yang menempati urutan kedua, yaitu João Pedro. Pemain berusia 21 tahun itu tampil cukup menjanjikan bersama Watford di Championship 2022/2023 dengan menorehkan 3 gol dan 2 assist.

Pedro yang dibeli dari Fluminense pada 2020 lalu saat ini memiliki banderol sebesar 20 juta euro atau Rp309 miliar. Pemain asal Brasil tersebut sayangnya belum pernah dipanggil oleh tim nasional Brasil level mana pun walau berhasil tampil apik sejauh ini bersama Watford.

3. Max Aarons (Rp278 miliar)

Max Aarons bermain bersama Norwich City. (twitter.com/maxaarons2)

Max Aarons merupakan bek kanan milik Norwich City yang juga sempat mencuri perhatian selama bermain di Premier League 2021/2022. Dia memutuskan untuk bertahan di Norwich City walau klubnya terdegradasi ke Championship. 

Aarons memiliki banderol sebesar 18 juta euro atau Rp278 miliar. Pemain internasional Inggris U-18 itu sempat dikabarkan telah dipantau oleh sejumlah klub ternama, seperti Arsenal, Bayern Munich, dan Manchester United.

4. Ben Brereton Díaz (Rp248 miliar)

Ben Brereton Díaz bermain bersama Blackburn Rovers. (instagram.com/ben.brereton)

Ben Brereton Díaz merupakan pemain internasional Chile yang membela Blackburn Rovers. Pemain berusia 23 tahun itu dapat dikatakan menjadi salah satu penyerang paling berbahaya di Championship 2022/2023 dengan torehan 8 gol dan 1 assist

Lulusan akademi Manchester United tersebut sempat membela tim nasional muda Inggris sebelum memutuskan untuk pindah kewarganegaraan utama pada 2021 lalu. Brereton dibanderol dengan harga 16 juta euro atau Rp248 miliar di bursa transfer.

Baca Juga: 5 Pemain Man United yang Berpotensi Dipinjamkan ke Klub Championship

Verified Writer

Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya