TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Pemain Kroasia yang Pernah Membela AC Milan, Mandzukic Terbaru

Apakah Mandzukic bisa moncer di klub barunya nanti?

twitter.com/acmilan

Pada bursa transfer paruh musim 2020/2021, AC Milan berhasil mendaratkan penyerang Mario Mandzukic dengan status bebas transfer. Walau sudah berusia 34 tahun, pengalaman pemain berpaspor Kroasia tersebut diharapkan dapat berguna untuk tim.

Sebelum Mandzukic, sebenarnya sudah ada sederet pemain Kroasia yang sempat membela Il Rossoneri, walau jumlahnya tidak banyak. Ada yang meraih kesuksesan, tetapi tidak sedikit yang gagal. Siapa saja mereka?

1. Zvonimir Boban

sempremilan.com

Boban disebut-sebut sebagai pemain Kroasia pertama yang merumput di San Siro, markas AC Milan. Ia mulai membela tim merah-hitam pada 1991 dan bertahan hingga 2001. Dalam rentang waktu sepuluh tahun, Boban memberikan kesuksesan yang besar bagi klub.

Gelandang serang ini setidaknya mempersembahkan empat titel scudetto Serie A, sekali Liga Champions Eropa, serta sekali UEFA Super Cup. Sementara prestasi tertingginya bersama timnas Kroasia, adalah meraih peringkat ketiga gelaran World Cup 1998 silam.

2. Dario Simic

twitter.com/acmilan

Setelah era Boban, pemain Kroasia lainnya yang sempat berseragam AC Milan adalah Dario Simic. Berposisi sebagai bek, ia didatangkan klub dari rival sekota, Inter Milan, pada tahun 2002. Simic membela Il Rossoneri dalam rentang waktu enam tahun.

Seperti Boban, Simic juga terhitung sukses selama berkarier di Milan. Ia adalah bagian tim kala memenangkan scudetto Serie A musim 2003/2004, Coppa Italia 2003, Supercoppa Italiana 2004, serta dua kali mencicipi gelar Liga Champions Eropa.

Baca Juga: 5 Pemain Andalan Stefano Pioli yang Siap Bawa AC Milan Raih Scudetto

3. Mario Pasalic

thesun.co.uk

Gelandang asal Kroasia ini bergabung dengan AC Milan pada Agustus 2016 lalu. Dilansir BBC, Pasalic didatangkan dari Chelsea dengan status pinjaman. Saat direkrut Il Diavolo Rosso, usia Pasalic masih 21 tahun dan belum pernah merumput bersama The Blues.

Walau berstatus pinjaman, penampilan Pasalic cukup lumayan. Sepanjang musim 2016/2017, gelandang tengah ini bermain 24 kali di liga domestik dan menyumbangkan lima gol. Ia juga sukses mempersembahkan titel Supercoppa Italiana 2016.

4. Nikola Kalinic

twitter.com/EuropaLeague

Tampil baik selama dua musim bersama Fiorentina, membuat AC Milan tertarik merekrut Nikola Kalinic. Pada Agustus 2017, klub akhirnya berhasil mendatangkan penyerang Kroasia ini dengan status pinjaman dan diberikan kostum bernomor punggung tujuh.

Sayangnya, penampilan Kalinic jauh dari harapan. Berlaga 31 pertandingan di Serie A, ia cuma sanggup membuat 6 gol. Bertahan semusim, Kalinic akhirnya pindah ke Atletico Madrid. Di klub ini, ia kembali melempem, cuma bikin 2 gol dalam 17 laga La Liga.

5. Ante Rebic

twitter.com/milantalk1

Pemain yang bisa berposisi sebagai striker maupun winger ini pertama kali menginjakkan kaki di San Siro pada musim 2019/2020 dengan status pinjaman. Penampilan Rebic cukup lumayan, mencetak 12 gol dari 30 partai, menjadikannya top skor tim di musim tersebut.

Alhasil, AC Milan pun memutuskan untuk membeli pemain kelahiran 1993 ini secara permanen dari Eintracht Frankfurt. Dikutip dari laman resmi klub, Rebic sepakat menandatangani kontrak berdurasi lima tahun hingga 30 Juni 2025.

Baca Juga: 6 Klub Mario Mandzukic Sebelum Bergabung dengan AC Milan, Penuh Gelar 

Verified Writer

Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya