TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Terakhir yang Digaet AS Monaco dari Klub Inggris, Ada Salisu

Terdapat nama Cesc Fàbregas dan Takumi Minamino

Mohammed Salisu (asmonaco.com)

Capaian AS Monaco di Ligue 1 2022/2023 merupakan yang terburuk dalam tiga musim terakhir. Klub berjuluk Les Rouge et Blanc hanya finis di posisi keenam klasemen. Tak cukup sampai di situ, pada musim panas 2023 mereka kehilangan pemain yang paling mereka andalkan sepanjang 2022/2023, Axel Disasi, yang akan melanjutkan kariernya di English Premier League dengan bermain untuk Chelsea.

Meski begitu, AS Monaco telah menyiapkan penggantinya. Mohammed Salisu yang memliki posisi bermain yang sama seperti Disasi telah didatangkan dari Southampton. Ia sekaligus manambah rentetan pemain yang pernah direkrut dari klub Inggris.

1. Cesc Fàbregas

Cesc Fàbregas (asmonaco.com)

Cesc Fàbregas hengkang dari Chelsea pada musim dingin 2019. Hal itu sekaligus menyudahi kebersamaannya dengan The Blues yang telah berlangsung selama lebih dari empat musim. Selama itu, ia mampu mempersembahkan beberapa trofi, termasuk dua trofi English Premier League (EPL).

Direkrut ketika berusia 31 tahun, Fabregas sempat menjadi andalan sebelum akhirnya hanya mencatatkan 2 pertandingan saja di Ligue 1 2021/2022. Sebelum Chelsea, pemain asal Spanyol itu juga pernah membela Arsenal dan Barcelona. Juara Piala Dunia 2010 itu telah mengumumkan pensiun pada akhir 2022/2023.

Baca Juga: 5 Pemain Muda Potensial yang Pernah Berseragam AS Monaco

2. Henry Onyekuru

Henry Onyekuru (asmonaco,com)

Henry Onyekuru merupakan seorang penyerang berkebangsaan Nigeria. Pada musim panas 2019, ia diboyong dari Everton yang telah dibelanya sejak 2017. Bersama The Toffees, ia sempat dipinjamkan ke RSC Anderlecht dan Galatasaray.

Dibeli dengan biaya sebesar 13,5 juta euro atau sekitar Rp225 miliar, total ia hanya mencatatkan 8 pertandingan dan lebih banyak menghabiskan waktunya sebagai pemain pinjaman ke klub lain. Galatasaray lagi-lagi menjadi tujuan ia bermain sebagai pemain pinjaman. Pada musim panas 2023, pemain berusia 26 tahun itu hengkang ke Adana Demirspor dari Olympiacos.

3. Vito Mannone

Vito Mannone (asmonaco.com)

AS Monaco merekrut seorang penjaga gawang dari klub Championship pada awal 2020/2021. Vito Mannone diboyong secara gratis setelah kontraknya dengan Reading berakhir. Bersama The Royals, ia sempat dipinjamkan ke Minnesota dan Esbjerg fB.

Di Skuad Les Rouge et Blanc, ia hanya menjadi cadangan dan mencatatkan 11 pertandingan selama dua musim di semua ajang. Pada musim panas 2022, ia hengkang ke FC Lorient dengan status bebas transfer. Dengan usianya yang sudah menginjak 35 tahun dan pernah membela berbagai klub berbeda, termasuk Arsenal, pengalamannya tentu akan berguna bagi rekan setimnya.

4. Takumi Minamino

Takumi Minamino (asmonaco.com)

Nama Takumi Minamino tentunya tak asing bagi pecinta Liga Inggris, khususnya Liverpool. Pemain asal Jepang ini pernah menjadi bagian dari The Reds selama lebih dari dua musim. Secara total, ia mencetak 14 gol dan 3 assist dari 55 pertandingan.

Perjalanan singkatnya di Inggris berakhir ketika ia hengkang ke AS Monaco pada musim panas 2022. Biaya sebanyak 15 juta euro atau sekitar Rp250 miliar dikeluarkan untuk menebus pemilik 17 gol bersama tim nasional itu. Selama semusim di Ligue 1, ia mencatatkan 18 pertandingan dan mengoleksi 1 gol dan 4 assist.

Baca Juga: Mengenal Youssouf Fofana, Gelandang Serbabisa Andalan AS Monaco

Verified Writer

Firdaus Ala Illiyyin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya