TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub Jerman Paling Sering Dihadapi Real Madrid di UCL, Dominan!

Real Madrid bakal hadapi RB Leipzig untuk pertama kalinya

selebrasi gol pemain Real Madrid (realmadrid.com)

Real Madrid adalah klub tersukses di Liga Champions Eropa sepanjang masa. Mereka mengoleksi empat belas gelar, dua kali lipat dari peringkat kedua, AC Milan. Dengan skuad penuh bintang dan pengalaman panjang, mereka adalah lawan paling ditakuti.

Los Blancos sendiri akan menghadapi RB Leipzig pada matchday kedua fase grup UCL 2022/2023. Jika melihat jejak rekamnya, Real Madrid sudah tidak asing lagi dengan gaya bermain tim-tim asal Jerman. Nah, berikut ini lima klub Jerman paling sering dihadap Real Madrid di UCL.

1. Bayern Munich (20)

Bayern Munich vs Real Madrid (uefa.com)

Bayern Munich bukan hanya tim paling sering dihadapi Real Madrid di UCL, melainkan juga lawan paling tangguh. Dua tim raksasa Eropa ini telah berhadapan sebanyak dua puluh kali. Menariknya, kedua tim sama-sama meraih 9 kemenangan dan 2 laga berakhir imbang.

Real Madrid sedikit unggul perihal memasukkan gol dengan 35 gol berbanding 32 gol milik Bayern Munich. Terakhir kali keduanya berhadapan adalah di babak semifinal 2017/2018 saat Los Blancos keluar sebagai pemenang dan berakhir sebagai juara. Menariknya lagi, dua tim ini belum pernah saling berhadapan di babak final.

Baca Juga: 5 Pemain Bergabung ke Borussia Dortmund pada Musim Panas 2022

2. Borussia Dortmund (14)

selebrasi gol pemain Dortmund melawan Real Madrid di UCL 2016/2017 (uefa.com)

Real Madrid telah berhadapan dengan Borussia Dortmund sebanyak 14 kali. El Real unggul dengan meraih 6 kemenangan, 5 hasil imbang, dan 3 kali kalah. Kendati demikian, Dortmund selalu menyulitkan bagi Real Madrid.

Mereka bahkan sempat dibantai Dortmund dengan skor 4-1 di babak semifinal musim 2012/2013. Selisih gol kedua tim pun tak begitu jauh. Real Madrid mengoleksi 24 gol berbanding 19 gol milik Borussia Dortmund. Terakhir kali keduanya bertemu adalah di fase grup UCL musim 2017/2018.

3. Bayer Leverkusen (7)

Zinedine Zidane cetak gol di final UCL 2001/2002 (uefa.com)

Bayer Leverkusen adalah satu-satunya klub Jerman yang pernah dihadapi Real Madrid di babak final UCL. Momen tersebut terjadi pada musim 2001/2002 saat El Real keluar sebagai juara dengan skor 2-0.

Total kedua tim ini telah berhadapan sebanyak tujuh kali. Real Madrid mendominasi dengan meraih 4 kemenangan, 2 hasil imbang, dan hanya sekali kalah. Terakhir kali kedua tim berhadapan pada musim 2003/2004 silam di fase grup.

4. FC Schalke (4)

Real Madrid vs Schalke (uefa.com)

Real Madrid berhadapan dengan FC Schalke secara beruntun pada musim 2013/2014 dan 2014/2015. Menariknya, pertemuan tersebut sama-sama terjadi di babak 16 besar. Sial bagi Schalke, mereka selalu tersingkir dalam dua kesempatan tersebut.

Real Madrid mengoleksi tiga kemenangan berbanding satu milik Schalke. Pada musim 2013/2014 Real Madrid sendiri keluar sebagai juara usai mengalahkan sesama klub Spanyol, Atletico Madrid. Musim berikutnya mereka disingkirkan Juventus di babak semifinal.

Baca Juga: 5 Pemain yang Pernah Main di Manchester United dan Real Madrid

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya