TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Top yang Masuk Radar Juventus Sejauh Ini, Bisa Dapat?

Juventus rombak skuad demi kembali meraih scudetto

Memphis Depay (twitter.com/Memphis)

Juventus kehilangan dominasinya di Serie A Italia dalam 2 musim terakhir. Mereka bahkan hanya finis di urutan keempat secara beruntun. Untuk klub sekelas Juventus, ini bukanlah pencapaian yang memuaskan.

Demi merebut kembali kekuasaan di Serie A, Juventus bergerak aktif pada musim panas 2022 ini. Sederet bintang seperti Paul Pogba, Angel Di Maria, Gleison Bremer, dan Filip Kostic telah didatangkan. Namun, Bianconeri tampaknya masih belum puas. Mereka masih memburu beberapa nama. 

Berikut pemain top yang masuk radar Juventus sejauh ini.

1. Leandro Paredes

Leandro Paredes (psg.fr)

Juventus melakukan pembenahan di sektor lini tengah. Setelah melepas Aaron Ramsey, Bianconeri bakal melepas Adrien Rabiot dan Arthur Melo. Sejauh ini, kedua pemain diminati Manchester United dan Valencia.

Sebagai gantinya Juventus akan mendatangkan Leandro Paredes dari Paris Saint-Germain. Juventus selangkah lagi mendapatkannya usai mencapai kesepakatan personal.

Saat ini, Bianconeri harus meminta kesepakatan dari Paris Saint-Germain. Mereka dilaporkan meminta dana transfer sebesar 20 juta euro atau Rp302 miliar.

Baca Juga: Juventus Inginkan Memphis Depay Sebelum Serie A Bergulir

2. Saul Niguez

Saul Niguez (twitter.com/saulniguez)

Juventus berhasil memulangkan Paul Pogba tanpa biaya sepeser pun. Namun, gelandang asal Prancis ini terpaksa harus absen kurang lebih selama 2 bulan. Kondisi ini disebabkan cedera yang dia alami pada laga pramusim.

Juventus dilaporkan mendapatkan tawaran untuk mendaratkan Saul Niguez sebagai pengisi kekosongan Paul Pogba. Ini menjadi opsi yang menarik bagi Juventus. Namun, belum ada negosiasi resmi dari kedua belah pihak.

Saul sendiri baru saja kembali dari masa peminjaman yang mengecewakan di Chelsea. Ia ingin berusaha mengembalikan penampilannya.

3. Luis Muriel

Luis Muriel (twitter.com/Atalanta_BC)

Luis Muriel dilaporkan masuk dalam radar Juventus saat ini. Dia menjadi salah satu opsi pengganti Alvaro Morata.

Pemain asal Kolombia ini sudah sangat mengenal Serie A dengan torehan 98 gol dari 280 laga. Catatan ini dia ukir bersama lima klub berbeda.

Kontraknya di Atalanta sendiri menyisakan 1 musim lagi. Juventus sudah memulai negosiasi dengan klub pemilik. Namun, permintaan Atalanta sebesar 15 juta euro atau Rp225 miliar dinilai terlalu tinggi untuk striker berusia 31 tahun. Kendati demikian, potensi transfer ini cukup terbuka sebelum bursa transfer resmi ditutup.

4. Anthony Martial 

Anthony Martial (twitter.com/AnthonyMartial)

Kendati performa Anthony Martial dipertanyakan, Juventus masih menyimpan minat besar kepadanya. Setelah gagal mendaratkannya pada Januari 2022 lalu, Bianconeri kembali mendekati sang striker pada musim panas 2022 ini. 

Dia merupakan sosok yang disukai Max Allegri karena gaya bermainnya. Namun, upaya Juventus bakal cukup sulit. Pasalnya, Manchester United sedang krisis striker setelah kepergian Edinson Cavani. Belum lagi Cristiano Ronaldo ingin pergi dari Old Trafford.

Baca Juga: Juventus Segera Datangkan Penyerang Baru, Pengganti Paulo Dybala?

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya