TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Timnas U-19 Tekuk Taiwan, Egy-Witan Jadi Bintangnya

Indonesia masih harus menghadapi Qatar dan Uni Emirat Arab

(Piala AFC U-19 Indonesia lawan Taiwan di Stadion GBK Senayan) ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Jakarta, IDN Times –  Berstatus sebagai tuan rumah nampaknya sangat menguntungkan bagi Timnas Indonesia U-19. Buktinya, Egy Maulana Vikri dkk berhasil mengalahkan Taiwan dengan skor 3-1 berkat gol yang dicetak oleh Egy pada menit ke-50, Witan Sulaeman pada menit ke-70, dan 88.

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Garuda Muda sebab lawan-lawan hebat masih menanti di pertandingan selanjutnya seperti Qatar dan Uni Arab Emirat. Simak selengkapnya.

Baca Juga: Timnas U-19 Kalahkan Yordania dengan Skor 3-2

1. Meski mendominasi babak pertama, Indonesia belum berhasil mencetak gol

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Permainan timnas Taiwan U-19 sepanjang babak pertama sangat ketat. Hanya beberapa kali mereka keluar dari pertahanan untuk menyerang gawang Indonesia yang dijaga Muhamad Riyandi. 

Permainan bertahan yang diperagakan Taiwan membuat Indonesia leluasa menguasai pertandingan. Banyak peluang yang berhasil Indonesia ciptakan, pertahanan rapat Taiwan membuat semua peluang di babak pertama kandas.

Bahkan, beberapa pemain kunci timnas Indonesia seperti Egy dan Firza Andika pun kerap ditekan oleh beberapa pemain. Pertandingan babak pertama pun berakhir tanpa gol.

2. Kombinasi Egy-Witan bantu kemenangan Indonesia

ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Rachmat Irianto dan kolega langsung tancap gas ketika babak kedua dimulai. Saat babak kedua baru berlangsung lima menit, Egy berhasil memecah kebuntuan berkat keberhasilannya bermain umpan satu-dua dengan Witan Sulaeman pada menit ke-50. Gol tersebut membuat Indonesia unggul satu gol.

Ketika seluruh pendukung Indonesia masih larut dalam euforia, tiba-tiba saja Wang Chung-Yu berhasil menyamakan kedudukan memanfaatkan kesalahan Nurhidayat pada menit ke-52. Tendangan pemain bernomor 11 itu tak mampu ditahan Muhammad Riyandi sehingga skor kembali sama kuat 1-1.

Timnas sebenarnya punya peluang untuk membalikkan keadaan. Sayangnya penetrasi Witan di sisi kanan pertahanan Taiwan belum membuahkan hasil karena kotak penalti yang tertutup rapat. Witan pun langsung menebus kesalahannya pada menit ke-79 memanfaatkan bola liar hasil tendangan Egy di dalam kotak penalti.

Tak puas hanya cetak dua gol, Indonesia kembali menambah keunggulan pada menit ke-89. Lagi-lagi Witan menjadi aktornya yang memanfaatkan gawang kosong berkat kiper Cina Taipei yang terpancing keluar oleh Egy. Gol tersebut menutup pertandingan perdana Indonesia dengan kemenangan 3-1.

Baca Juga: Babak I: Dominasi Timnas Indonesia U-19 Belum Membuahkan Gol

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya