TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Italia Terancam Gagal ke Piala Dunia 2022

Timnas Italia harus tampil di play-off

Timnas Italia terancam gagal lolos lagi ke putaran final Piala Dunia 2022. (euro.com).

Jakarta, IDN Times - Italia terancam tak lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka gagal melaju langsung ke putaran final usai duduk di peringkat dua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Italia hanya bisa menempati posisi runner up Grup C dengan catatan 16 poin. Hal itu tak lepas dari hasil imbang tanpa gol yang mereka raih saat bentrok dengan Irlandia Utara di Windsor Park, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB.

Tentu itu jadi kerugian bagi Gli Azzurri. Sebab, mereka berpotensi bakal bentrok dengan Swedia di playoff. Kebetulan, Swedia pernah bikin Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia: Italia Terancam Terdepak, Inggris Melaju

1. Mancini fokus buat fase playoff

skysports.com

Pelatih Italia, Roberto Mancini, menyesali kegagalan tim asuhannya lolos langsung ke Piala Dunia 2022. Namun, dia tak mau berlarut-larut dalam kekecewaan. Terpenting, dia saat ini fokus menyiapkan tim untuk tampil dalam laga playoff pada Maret 2022 mendatang.

"Hasil ini cukup disayangkan, terlebih kami sudah seharusnya mengunci posisi juara grup jauh-jauh hari sebelum kondisi kritis menimpa seperti sekarang. Kini, kami harus bisa menumbuhkan lagi karakter tim," kata eks manajer Manchester City tersebut dikutip RAI Sport

Dia mengaku, tak bisa apa-apa usai anak asuhnya gagal meraih kemenangan dalam dua duel terakhir pada babak kualifikasi Grup C. Dia hanya menjamin, bakal melakukan perbaikan kepada Jorginho dan kolega agar bisa memanfaatkan peluang terakhir melaju ke Piala Dunia.

2. Timnas Italia melewati jadwal padat

Timnas Italia terancam gagal lolos lagi ke putaran final Piala Dunia 2022. (football-italia.net).

Tak bermaksud mengambing hitamkan jadwal yang padat, Mancini merasa timnya sedikit kelelahan menjalani beberapa pertandingan. Sebab, beberapa jadwal begitu mepet dengan pertandingan di Serie A. Hal itu dinilai jadi salah satu faktor anak asuhnya tak tampil maksimal.

"Saat berhadapan dengan Bulgaria pada September 2021 lalu, tim bermain hanya selang dua hari dari pertandingan di kompetisi. Jadi, kami merasa kelelahan saat bertanding. Padahal, kami masih memiliki kans juga usai itu bisa menang atas Swiss dalam dua laga sisa," ujar Mancini.

Namun, sekarang itu semua sudah berlalu. Dia ingin anak asuhnya bisa mengeluarkan kemampuan terbaik untuk menjaga kehormatan sang juara Eropa lolos ke putaran final ajang empat tahunan itu.

Baca Juga: Syarat Italia Lolos ke Piala Dunia 2022 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya