TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Timnas Indonesia Pede Gebuk Afghanistan

Timnas Indonesia kontra Afghanistan di FIFA match day

Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Thailand 2-2 sekaligus meraih poin perdana di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Jakarta, IDN Times - Bek Timnas Indonesia, Rachmat Irianto, sudah tahu kekuatan calon lawan Indonesia, Afghanistan, dalam laga uji coba bertajuk FIFA matchday di Turki. Dia menyebut, Afghanistan patut diwaspadai Indonesia dalam permainan fisik, karena para pemainnya memiliki postur tubuh yang lebih besar ketimbang Indonesia.

Pria yang disapa Rian ini pun menyatakan, pelajaran dari pertandingan sebelumnya membuat Timnas harus lebih mematangkan persiapan, fokus, kuat, dan lebih berani melawan Afghanistan.

"Meski mereka memiliki postur yang sangat tinggi, besar, kami tetap siap melawan Afghanistan. Untuk persiapan, kami harus lebih fokus, kuat, berani lagi lawan Afghanistan," kata Rian, Senin (15/11/2021).

Baca Juga: Timnas Indonesia Dilarang Mental Tempe di Piala AFF

1. Rachmat Irianto fokus ke persiapan uji coba

Pesepakbola PSM Makasar Rasyid Bachri (kanan) berebut bola dengan pesepakbola Persebaya Surabaya Rachmat Irianto (kiri) saat berlaga pada lanjutan BRI Liga 1 antara PSM Makasar melawan Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (18/9/2021) (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Anak dari legenda Indonesia, Bejo Sugiantoro, ini juga cukup antusias menunggu dua laga uji coba internasional di Turki. Dia bahkan sudah fokus melakukan persiapan, agar meraih hasil maksimal dalam dua pertandingan tersebut.

Skuad Garuda saat ini memang tengah menjalani program pemusatan latihan di Turki. Selain menggelar dua laga uji coba internasional melawan Afghanistan (16/11/2021), tim besutan Shin Tae Yong pun direncanakan menggelar uji coba melawan Myanmar (25/11/2021).

"Alhamdulillah rasanya sangat senang, kami sudah mulai fokus untuk menghadapi dua laga uji coba internasional dan tentunya nanti bersiap untuk Piala AFF 2020," ujar Rian.

2. Timnas Indonesia harus kompak dan saling mengingatkan

Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Thailand 2-2 sekalgus meraih poin perdana di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (3/6/2021). (Dok. PSSI).

Rian juga mengungkapkan, latihan hari kedua untuk pemain belakang fokus perbaikan sistem pertahanan dan pemain depan fokus latihan finishing. 

Ada beragam pelajaran yang dia dan skuad Garuda dapatkan di hari kedua ini. Mulai dari bagaimana tim dapat berbicara satu sama lain, menjaga kekompakan, dan saling mengingatkan.

"Pelajaran yang kami dapat dari latihan hari ini. Bagaimana kami bergerak, berbicara dengan teman lainnya, harus kompak, dan saling mengingatkan," ujar Rian.

Walau masih mengalami jetlag, dia menyebut para pemain tetap semangat melahap menu latihan yang diberikan Shin Tae Yong. Dia yakin, skuad Garuda bakal kembali dalam kondisi normal sebelum laga uji coba digelar. 

"Kondisinya mungkin sedikit lelah, karena kami melakukan perjalanan jauh, mungkin untuk besok bisa kembali normal lagi," kata Rian.

Baca Juga: Sandy Walsh dan Jordi Amat Makin Dekat ke Timnas Indonesia

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya