TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekrutan Atalanta pada Musim Panas 2023, Fokus Benahi Segala Lini

Siap kompetitif dengan datangnya pemain baru

Gianluca Scamacca (facebook,.com/atalantabc)

Atalanta menjadi salah satu klub yang aktif pada bursa transfer musim panas 2023. Sejumlah pemain didatangkan demi memperkuat kualitas skuad pada 2023/2024.

Sejauh ini, La Dea merekrut pemain sesuai kebutuhan di setiap lini. Siapa saja para pemain tersebut? Berikut sederet nama pemain yang telah direkrut Atalanta pada musim panas 2023.

Baca Juga: 5 Pembelian Termahal Atalanta Sepanjang Sejarah, Ada Scamacca!

1. Mitchel Bakker

Mitchel Bakker (instagram.com/atalantabc)

Mitchel Bakker merupakan rekrutan pertama Atalanta pada musim panas 2023. La Dea mendatangkannya dari klub Bundesliga Jerman, Bayer Leverkusen. Ia ditebus senilai 10 juta euro atau Rp167 miliar.

Rekam jejak Bakker yang mentereng membuat Atalanta kepincut membelinya. Ia merupakan seorang bek kiri lulusan akademi Ajax Amsterdam. Setelah itu, ia memperkuat Paris Saint-Germain medio 2019–2021.

Pemain berusia 23 tahun ini membela Bayer Leverkusen selama 2 musim. Ia menjadi andalan di sisi kiri pertahanan Die Werkself dengan catatan 70 pertandingan. Ia turut berkontribusi dengan torehan 4 gol dan 7 assist

2. Sead Kolasinac

Sead Kolasinac (instagram.com/seadk6)

Sead Kolasinac didatangkan secara gratis oleh Atalanta dari Olympique Marseille. Pemain berusia 30 tahun ini menghabiskan waktu selama 1,5 tahun di klub Prancis tersebut. Ia bermain dalam 58 pertandingan.

Kualitasnya sebagai pesepak bola sudah teruji secara mumpuni. Kolasinac lama memperkuat Schalke 04 dan Arsenal. Pengalamannya tersebut dibutuhkan oleh Atalanta untuk menambah kedalaman skuad.

Selain itu, Kolasinac juga menjadi andalan di Timnas Bosnia-Herzegovina. Ia berhasil mencatatkan 53 caps sejak debut pada 2013 lalu. Kemampuannya di level klub dan internasional dapat membantu Atalanta untuk tampil lebih kompetitif.

3. Michel Adopo

Michel Adopo (twitter.com/Atalanta_BC)

Atalanta mendapatkan pemain muda potensial pada musim panas 2023. Michel Adopo direkrut secara gratis usai kontraknya habis bersama Torino. Usianya saat ini masih 23 tahun.

Pemain kelahiran 19 Juli 2000 ini punya pengalaman yang lumayan di kasta tertinggi sepak bola Italia. Meski lahir di Prancis, saat remaja ia sudah pindah ke Italia. Ia bergabung dengan akademi Torino dan berkembang menjadi seorang gelandang bertalenta.

Selama di tim muda Torino, ia berhasil memainkan 50 pertandingan. Adopo kemudian menjalani masa peminjaman di Viterbese selama 1,5 tahun. Di sana, ia total bermain sebanyak 53 pertandingan. Kehadirannya ke Atalanta diharapkan mampu menjaga stabilitas permainan La Dea.

4. El Bilal Toure

El Bilal Toure (instagram.com/el_bilal_9)

Kedatangan El Bilal Toure menjadi tambahan amunisi lini serang Atalanta. Ia direkrut dari Almeria dengan biaya 28 juta euro atau Rp468 miliar. Pemain asal Mali ini dikontrak selama 4 tahun hingga 2027 mendatang.

Profil Toure sebagai bintang muda membuat Atalanta tertarik merekrutnya. Pada 2022/2023, ia bermain dalam 22 pertandingan bersama Almeria. Ia mampu mengemas 7 gol dan menghasilkan 2 assist untuk La Union. 

Meski baru semusim di Almeria, Toure sudah punya banyak pengalaman bermain. Sebelum bergabung ke klub Spanyol tersebut, ia merupakan andalan lini serang Stade Reims. Ia telah terlibat dalam 68 pertandingan selama 2,5 tahun.

Baca Juga: 5 Penjualan Termahal Atalanta Sepanjang Masa, Hojlund Tertinggi!

Verified Writer

Khasan Rochmad

Be curious

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya