TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jadwal Siaran Liga Champions: Bentrok ManCity Vs Bayern

Perempat final Liga Champions resmi digelar

trofi Liga Champions (sports404.com)

Jakarta, IDN Times - Perempat final Liga Champions 2022/23 resmi dimulai pada Rabu (12/4/2023) dini hari WIB. Ada dua laga yang bakal jadi pembuka di leg pertama ini.

Manchester City kembali bersua Bayern Munich. Kemudian, ada pula laga Benfica versus Inter Milan di Estadio da Luz. Bagaimana kondisi tim-tim ini jelang pertandingan nanti?

Baca Juga: Bayern Munich Perpanjang Rekor Buruk di DFB Pokal

1. ManCity dan Bayern yang berimbang

Manchester City melawan Bayern Munich di laga pramusim 2022/2023. (fcbayern.com)

Kembali, ManCity bersua Bayern di Liga Champions. Dilansir 11vs11, ini jadi pertemuan ketujuh antara dua tim di kompetisi paling elite antar klub Eropa tersebut.

Dalam enam pertemuan sebelumnya, kedua tim berimbang. ManCity dan Bayern sama-sama meraih masing-masing tiga kemenangan. Pertemuan terakhir pada November 2014 berakhir untuk kemenangan ManCity.

Jelang laga ini, kondisi The Citizens bisa dikatakan lebih baik. Mereka tidak terkalahkan dalam enam laga terakhir yang mereka lakoni di semua ajang. Sedangkan, Bayern tersandung dua kali di tangan Bayer Leverkusen dan SC Freiburg.

2. Benfica bersua wakil Italia lagi

deportes.televisa.com

Sementara itu, di laga lain Benfica akan bersua Inter Milan. Ini jadi pertemuan keempat kedua tim di semua kompetisi. Dalam tiga pertemuan sebelumnya, Benfica sama sekali tidak berkutik dengan catatan dua kekalahan dan sekali imbang.

Benfica memang punya catatan buruk setiap kali bersua wakil Italia di Liga Champions. Dari 31 laga, mereka hanya menang sembilan kali dan imbang dalam lima kesempatan. Sementara, sisanya berakhir dengan kekalahan.

Namun, Benfica bisa mengubah catatan buruk ini. Sebab, kondisi Inter tidak baik-baik saja. Dalam enam laga terakhir di semua ajang, Inter sama sekali tidak mencatatkan kemenangan. Mereka meraih hasil tiga kali imbang dan tiga kalah.

Baca Juga: Menakar Peluang Newcastle United Tembus Liga Champions

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya