TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Tutup Liga, Selisih 2 Poin Masih Terjaga antara Milan dan Inter

Inter dan Milan sama-sama menang di pekan 37

AC Milan vs Inter Milan di Coppa Italia. (ANTARA FOTO/REUTERS/Daniele Mascolo)

Jakarta, IDN Times - Tidak cuma Premier League saja, pekan 37 Serie A 2021/22 juga menyajikan drama yang seru. Selisih dua poin antara AC Milan, sang pemuncak klasemen, dengan Inter Milan di posisi kedua, masih terjaga.

Musababnya, Milan dan Inter sama-sama meraih kemenangan di pekan 37 ini. Milan menundukkan Atalanta di San Siro, sedangkan Inter menumbangkan Cagliari kendati berstatus sebagai tim tandang. Alhasil, persaingan keduanya masih terjaga.

Baca Juga: 7 Mantan Pemain Manchester United yang kini Bermain di Serie A

1. Kemenangan Milan dan gol apik Theo Hernandez

potret pemain AC Milan setelah pertandingan melawan Liverpool di Liga Champions (twitter.com/acmilan)

Bersua Atalanta pada Minggu (15/5/2022) malam, kekhawatiran sempat menyeruak di benak para pendukung Milan. Bukan tanpa sebab, Atalanta tetaplah lawan yang harus diwaspadai di Serie A 2021/22 ini.

Kekhawatiran itu sempat terbukti sepanjang babak pertama. Alih-alih tunduk, Atalanta memberikan perlawanan sengit pada Milan. Beberapa kali, Luis Muriel, Mario Pasalic, dan Matteo Pessina mengancam gawang Milan.

Namun, masuk babak kedua, kekhawatiran itu sirna. Diawali gol Rafael Leao, Milan menancapkan keunggulan atas Atalanta. Mereka mulai bermain dengan nyaman dan tidak lagi terburu-buru. Semua makin indah usai gol kedua tercipta.

Gol kedua yang diciptakan Theo Hernandez ini terbilang fantastis. Dari area pertahanan sendiri, dia mendribel bola hingga kotak penalti Atalanta, sampai akhirnya sukses menceploskan bola ke gawang Atalanta. Skor 2-0 membawa Milan pada kemenangan.

2. Inter mendominasi Cagliari meski jadi tim tandang

Inter Milan juara Coppa Italia 2021/22. (ANTARA FOTO/REUTERS/Alberto Lingria)

Sadar bahwa saudara sekotanya meraih kemenangan, Inter mempersiapkan diri saat bertandang ke Cagliari, Senin (16/5/2022) dini hari. Sejak awal babak pertama, mereka sudah tampil dominan dan tidak membiarkan Cagliari berkembang.

Alhasil, di babak pertama, Inter sudah unggul berkat gol Matteo Darmian. Menutup babak pertama dengan keunggulan, Inter sempat unggul lagi lewat gol Martinez. Namun, Cagliari sempat memperkecil kedudukan Charalampos Lykogiannis.

Di sini mental juara Inter berbicara. Martinez menambah angka bagi Inter dan mengubah skor menjadi 3-1 jelang laga usai. Inter berhasil menggamit kemenangan di laga ini. Mereka menjaga selisih dua poin dengan Milan di puncak.

Baca Juga: Potensi Deja Vu 2010/11, Kala Inter Milan dan AC Milan Berbagi Gelar

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya