TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menpora: Ada Evaluasi dalam Lanjutan Liga 1 2022/23

Liga 1 2022/23 resmi bergulir lagi

Menpora Amali saat menjadi Keynote Speaker 6th International Conference of Physical Education and Sport Science (ICPESS) Tahun 2021 yang diselenggarakan Universitas Negeri Jakarta, Kamis (10/6/2021). (Dok. Kemenpora)

Jakarta, IDN Times - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, menyatakan Liga 1 2022/23 akan tetap mendapatkan evaluasi berkala dari pemerintah. Meski sudah berjalan kembali, pantauan terhadap kompetisi akan tetap ada.

"Ini adalah format sekarang yang harus dilakukan. Dalam perjalanannya tentu ada evaluasi. Evaluasi akan dilakukan pemerintah dan Polri. Sekarang jalan dulu, bisa saja ke depan ada hal yang diperbaiki," ujar Amali dalam sesi jumpa pers, Senin (5/12/2022).

Baca Juga: Menko Mahfud: Liga 1 Diizinkan Lagi, Tapi Tanpa Penonton

1. Jadi suntikan untuk Timnas

Persib mengalahkan RANS Nusantara di Liga 1 2022/23. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)

Amali juga menuturkan kembali bergulirnya Liga 1 2022/23 jadi hal yang penting. Sebab, dalam waktu dekat, Timnas Indonesia akan menghadapi berbagai ajang, dan kehadiran kompetisi dibutuhkan untuk menggembleng pemain.

"Kompetisi sangat dibutuhkan Timnas Indonesia. Sebentar lagi, Timnas Indonesia akan menghadapi Piala AFF 2022 dan kemudian persiapan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023," ujar Amali.

2. Polri pastikan pengamanan Liga 1 maksimal

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Minggu, 7 November 2021. (dok. Humas Polri)

Dalam kesempatan yang sama, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memastikan pengamanan dalam lanjutan Liga 1 2022/23 berjalan maksimal. Perpol 10 Tahun 2022 akan jadi acuan baru bagi pihak kepolisian soal pengamanan.

"Beberapa waktu lalu telah mengeluarkan Perpol 10 Tahun 2022, terkait dengan pengamanan olahraga. Khusus di dalamnya juga mengatur terkait pengamanan penyelenggaraan laga sepak bola,” tutur Listyo.

Baca Juga: Mahfud MD Bantah Liga 1 Kembali Digelar karena Desakan PSSI

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya