TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Moncer di Piala Dunia, Cody Gakpo Kian Dekat ke Manchester United

Gakpo sudah bicara dengan Erik ten Hag

Cody Gakpo (fifa.com)

Jakarta, IDN Times - Dalam senyap, Manchester United sudah melakukan pergerakan untuk bursa transfer musim dingin 2023. Tidak tanggung-tanggung, mereka dikabarkan mengincar Cody Gakpo, penggawa Timnas Belanda.

Dilansir laporan jurnalis asal Italia, Rudy Galletti, Gakpo hanya tinggal selangkah lagi berseragam MU. PSV Eindhoven, klub pemilik Gakpo, kini dikabarkan sudah siap melepasnya ke MU di musim dingin kelak.

Baca Juga: 3 Fakta Menarik Usai Belanda Permalukan Qatar, Gakpo Gemilang

1. Pembicaraan masih berlangsung

Pemain Belanda, Cody Gakpo, melakukan selebrasi bersama Daley Blind saat Belanda bentrok dengan Ekuador dalam laga lanjutan Grup A Piala Dunia 2022. (Twitter/@WorldCup2022).

Sementara itu, berdasarkan laporan dari jurnalis asal Italia yang lain, Fabrizio Romano, disebutkan potensi Gakpo pergi dari PSV pada Januari 2023 cukup besar. Hingga sekarang, Setan Merah masih terlibat pembicaraan dengan agen Gakpo.

"Man United masih terlibat pembicaraan dengan sang agen. Ada tiga sampai empat klub dalam perburuan Gakpo ini," cuit Romano.

2. Gakpo sudah bicara dengan Erik ten Hag

Striker Belanda, Cody Gakpo, usai cetak gol ke gawang Qatar di Piala Dunia 2022 (Twitter @FIFAWorldCup)

Gakpo rumornya juga sudah menjalin komunikasi dengan manajer MU, Erik ten Hag. Tidak cuma itu, penggawa berusia 23 tahun ini juga merasa sudah siap untuk langkah selanjutnya dalam karier.

"Akhir musim nanti, saya sudah siap untuk memulai langkah baru. Namun, sejatinya saya sudah memikirkan ini sejak awal musim, dan seiring musim berjalan, justru semakin siap," ujar Gakpo.

Baca Juga: Cody Gakpo Banjir Pujian Usai Bantu Belanda Sikat Senegal

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya